Tradisi Turun Menurun, Salat Tarawih di Jombang Selesaikan 23 Rakaat dalam 10 Menit

Jumat, 15 Maret 2024 - 21:00 WIB

Jombang, tvOnenews.com - Selain di Udanawu, Blitar, salat tarawih cepat juga dilakukan jamaah sebuah masjid di Jombang, Jawa Timur.  

Kecepatan salat tersebut mulai dari bacaan hingga gerakannya. Sehingga salat tarawih 20 rakaat bisa selesai hanya dalam waktu sekitar 10 menit saja.

Seperti di masjid-masjid lain saat waktu Isya' tiba, jamaah laki-laki dan perempuan, dewasa dan anak-anak berduyun-duyun mendatangi masjid.

Hal itu juga dilakukan jamaah Masjid Nurul Iman, Desa Janti, Kecamatan Jogoroto, Jombang, Jawa Timur pada Kamis (14/3/2024) malam.

Yang membedakan dengan masjid lain, di masjid ini  shalat tarawih dilakukan sangat cepat. 

Shalat tarawih dengan bacaan dan gerak cepat ini telah menjadi kebiasaan setiap tahunnya.

"Shalat tarawih di masjid ini memang cepet ya, baik gerakan maupun bacaannya. Dari dulu memang seperti itu. Bagi anak-anak muda seperti saya, tidak merasa kelelahan. Tapi mungkin saja bagi sebagian orang tua. Saya melihat orang-orang tua juga antusias dan bisa menyesuaikan," jelas Afif Fathurrahman, pengurus Takmir Masjid Nurul Iman saat ditemui seusai shalat tarawih.

Karena hanya berlangsung sekitar 10 menit selesai namun belum termasuk saalat witir tiga rakaat yang dilakukan setelah 20 rakaat shalat tarawih selesai. (muu/ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:03
00:58
07:10
03:08
07:10
01:19
Viral