Menparekraf Sandiaga Uno Buka Eksibisi Esport PON XX Papua

Kamis, 23 September 2021 - 09:17 WIB

Jayapura, Papua - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno yang juga sebagai Dewan Pembina Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) membuka pertandingan eksibisi Esports Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. 

Sandiaga Uno menyampaikan bahwa di tahun 2021 ini merupakan pertama kalinya Esport masuk menjadi salah satu dari 11 cabang olahraga eksibisi. Sehingga kesempatan bagi para atlet untuk menguji keahliannya adalah bagian dari cara pemerintah mendorong kontribusi ekonomi digital terhadap perekonomian nasional untuk mewujudkan visi Indonesia emas 2045. 

“Bayangkan saja industri game merupakan sebuah peluang usaha yang potensial kedepan kami di Kemenparekraf mencatat revenue industri game di 2019 mencapai 1,3 miliar Dolar dan naik 33 persen dalam satu tahun di tahun 2020 menjadi 1,8 miliar Dolar,” ungkap Sandiaga. 

Tahun 2021 merupakan pertama kalinya Esport masuk sebagai salah satu dari 11 cabang olahraga eksebisi. Sandiaga juga memastikan PON XX di Papua bisa disaksikan penonton secara langsung, tetapi dengan maksimal jumlah penonton hanya 25% dari kapasitas venue serta harus sudah divaksin dua kali. (adh)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:02
00:54
07:24
07:59
06:48
02:28
Viral