Lokasi gempa dari satelit BMKG.
Sumber :
  • Tim tvOne/Chaidir Azhar

Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Blangpidie Warga Panik Berhamburan Keluar Rumah

Minggu, 16 Januari 2022 - 15:46 WIB

Aceh Barat, Aceh - Gempa tektonik berkekuatan magnitudo 4,9 mengguncang Blangpidie, Kabupaten Aceh Barat Barat Daya, Aceh. Meski tidak menimbulkan kerusakan, tapi guncangan gempa sempat membuat panik warga dengan berhamburan keluar rumah. 

Gempa berpusat pada koordinat 3.52 LU dan 96.51 BT, atau tepatnya  didarat jarak 61 km barat daya Blangpidie pada kedalaman 23 km.

Kepala Stasiun Giofisika Aceh Besar, Andi Azhar Rusdin mengatakan, ini adalah gempa dangkal yang terjadi akibat aktifitas sesar yang terjadi diwilayah blangpidie.

"Gempa ini adalah gempa dangkal yang terjadi akibat aktifitas sesar diwilayah Blangpidie," jelas Andi pada Minggu (16/1/2022).

Selain dirasakan oleh warga Kabupaten Aceh Barat Daya, gempa ini juga dirasakan oleh warga Kabupaten Nagan Raya, Aceh. Hingga saat ini belum ada laporan kerusakan yang diakibatkan oleh gempa ini.

"Selain dirasakan oleh warga Aceh Barat Daya, gempa juga dirasakan oleh warga Nagan Raya, Aceh. Namun hingga saat ini belum ada laporan kerusakan akibat gempa tersebut," tegas Andi.

Andi menghimbau kepada warga, agar tetap tenang dan tidak mudah menerima informasi yang salah dari pihak yang tidak bertanggung jawab, sehingga akan membuat suasana tidak terkendali, serta warga juga diminta terus memantau web BMKG agar tidak salah menerima informasi.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
05:09
02:18
09:09
06:21
05:05
Viral