Tim gabungan bersama warga evakuasi jasad korban yang ditemukan 5 kilometer dari lokasi kejadian.
Sumber :
  • Irwansyah

Bocah Hanyut Terseret Ombak di Sumbawa Barat Ditemukan Tidak Bernyawa

Sabtu, 28 Mei 2022 - 15:04 WIB

Sumbawa Barat, NTB - Seorang anak berinisial LR (9) warga Kecamatan Sekongkang yang dinyatakan hilang terseret ombak pada Kamis (26/5/2022) lalu akhirnya ditemukan, Sabtu (28/5/2022).

LR yang terseret ombak besar di Pantai Swiss Tongo saat bermain dengan teman temannya ini, ditemukan pada pencarian hari ke-3 dalam keadaan tidak bernyawa. 

"Korban berhasil kita temukan, namun dalam kondisi meninggal dunia, sekitar 5 kilometer dari lokasi korban dinyatakan terseret ombak," kata Kepala Kantor Sar Mataram, Nanang Sigit PH melalui Kepala Pos SAR Sumbawa, Suryaman, Sabtu.

"Korban ditemukan sekitar pukul 09.40 Wita, 5 kilometer sebelah timur dari lokasi. Jasad korban ditemukan mengapung sekitar 50 meter dari pantai," katanya. 

Menurutnya, pencarian melibatkan Tim SAR gabungan BPBD KSB, aparat TNI, dan Polri serta dibantu oleh warga setempat. 

"Upaya pencarian hari ini menggunakan 5 perahu serta 2 kapal dari PT Amman diturunkan, guna memaksimalkan pencarian," ungkapnya. 

Jasad korban saat ini sudah dievakuasi ke rumah orang tuanya. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:07
02:34
04:41
02:33
02:15
05:26
Viral