Safari politik Anies di Cicilin, Bandung Barat, diwarnai pemasangan spanduk penolakan..
Sumber :
  • tim tvone/Endra Kusumah

Safari Politik Anies Baswedan di Cililin Bandung Barat Diwarnai Pemasangan Spanduk Penolakan

Minggu, 8 Oktober 2023 - 12:51 WIB

Bandung Barat, tvonenews.com - Bakal Calon Presiden Anies Baswedan menghadiri acara safari politik terbuka di koalisi perubahan bersama di Lapangan Warung Awi, Desa Bongas, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (08/10/23).

Dari pantauan tvonenews.com dilapangan, saat melintas jalanan menuju lokasi safari politik, sejumlah spanduk penolakan Anies banyak terpasang. Nampak sejumlah baliho -baliho penolakan tersebut, terpasang di beberapa lokasi yakni,  ruas jalan Cililin, dan pertigaan arah Bongas.

Situasi ini, membuat Relawan Anies Bawswedan melakukan aksi pencabutan spanduk yang dinilai menciderai proses demokrasi.

"Itu tindakan pengecut, kita berkompetisi secara sehat,pair play tak ada pendeskreditkan salah satu calon presiden yang merugikan salah satu pihak,” Kata Ketua Relawan Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera Kabupaten Bandung, Asep Badrun, saat ditemui.

Menurutnya,dalam politik itu memang hal wajar untuk bebas berekspresi. Namun ia menilai spanduk ini salah satu bentuk kampanye hitam (Black Campaign), yang dilakukan oleh oknum tidak bertanggung jawab.

“Saya pun tidak akan mengganggu pihak calon presiden lainnya dengan menyebar berita hoak lainnya,dan lebih mengadu ide dan gagasan,” ungkapnya.

Asep mengaku hampir di tiga titik melakukan penurunan spanduk penyudutan bakal calon presidennya yang menyudutkan Anies.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:32
06:34
05:09
01:34
02:08
01:24
Viral