Penangkapan Pelaku Curanmor Bersenjata di Bandung.
Sumber :
  • Tim tvOne/Ilham

Drama Penangkapan Pelaku Curanmor Bersenjata di Bandung, Pelaku Sempat Keluarkan Tembakan 2 Kali

Minggu, 25 Februari 2024 - 18:12 WIB

Bandung,tvOnenews.com - Heboh dua pelaku pencurian bermotor (curanmor) melakukan aksinya dengan membawa senjata airsoft gun di wilayah RT 1 RW 4 Kelurahan Cisaranten Wetan, Kecamatan Cinambo, Kota Bandung, Jawa Barat, pada Minggu (25/2/2024) pagi sekitar pukul 05:00 WIB. 

Peristiwa yang melibatkan dua pelaku tersebut sempat dihebohkan dengan suara letusan airsoft gun selama 2 kali akibat kepergok pemilik kendaraan.

Kanitreskrim Polsek Nambo, Ipda Mulyana Winata membenarkan kejadian tersebut, ia menyampaikan pelaku berinisial AP dan RS saat itu tertangkap basah oleh warga setempat saat melakukan pencurian.

"Jadi untuk kejadiannya sekitar jam 5 pagi yaitu pelaku curanmor yang tertangkap warga, pelaku yang berjumlah dua orang atas nama A-P dan R-S," kata Kanitreskrim Polsek Nambo, Ipda Mulyana Winata kepada tvOnenews.

Ipda Mulyana mengatakan, dua pelaku tersebut beraksi selama dua kali dengan lokasi yang berbeda.

"TKP nya ada dua lokasi, yang pertama tidak jadi karena kuncinya patah, untuk yang kedua diteriakin maling sama pemilik kendaraan akhirnya lari dan di teriakin maling," katanya.

Ia melanjukan, pelaku pertama menodong dulu warga setempat, setalah ditodong warga lari dan teriak-teriak maling, nah si pelaku ini kalaf sambil lari menembakan senjata nya dua kali, untuk pelaku lagi tidak sempat menembakkan senjatanya karena keburu diketahui warga dan tertangkap disebuah gang"ucap Ipda Mulyana.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:19
06:20
02:53
02:49
02:12
Viral