Pemudik dari Pontianak tiba di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Selasa (11/4/2023)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Teguh Joko Sutrisno

H-10 Lebaran, 1000 Lebih Pemudik dari Pontianak Tiba di Semarang dengan KM Lawit

Rabu, 12 April 2023 - 10:31 WIB

Semarang, tvOnenews.com - Keramaian arus mudik mulai terasa di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Pada H-10 Lebaran, Selasa (11/4) petang, sebanyak 1.002 penumpang dari Pontianak Kalimantan Barat tiba di Semarang menggunakan kapal Pelni KM Lawit.

Sebagian besar penumpang adalah pemudik yang akan pulang ke kampung halaman di sejumlah daerah di Jawa Tengah. Antara lain ke Semarang, Kendal, Batang, Purbalingga, dan lain-lain. 

Menurut Kepala Pelni Kantor Cabang Semarang, Agus Suprijanto, antusias pemudik pada H-10 lewat kapal cukup tinggi. Terbukti seluruh tiket yang disediakan pada KM Lawit dari Pontianak ke Semarang pada ketibaan tanggal 11 April semuanya habis.

Sementara itu, para pemudik mengaku mudik pada H-10 atau lebih awal karena ingin merasakan suasana Ramadhan di Kampung halaman, sekaligus bisa berada di kampung halaman lebih lama hingga masa libur Lebaran nanti.

Selain itu juga untuk menghindari kepadatan penumpang, apalagi tiket pada puncak arus mudik juga sudah habis dipesan.

"Ini infonya kan tiket pas puncak mudik sudah habis ya, dipesan orang lewat online. Ya sekalian aja pulang lebih awal mumpung tiketnya ada," kata Marno, pemudik dari Pontianak.

Sebelum KM Lawit, pada Senin (10/4) kemarin, juga sudah ada kapal yang mengangkut pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Yaitu KM Dharma Kartika yang mengangkut 772 penumpang. (tjs/buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:30
00:44
18:55
01:47
02:00
00:49
Viral