Sunset di Goa Kreo Semarang.
Sumber :
  • Teguh Sutrisno

Eksotisnya Sunset Bersiluet Kera Liar di Goa Kreo Semarang

Kamis, 20 Januari 2022 - 01:43 WIB

Semarang, Jawa Tengah - Goa Kreo merupakan salah satu obyek wisata yang banyak dikunjungi pelancong di Kota Semarang. Lokasinya di Kelurahan Kandri, Kecamatan Gunungpati, sekitar setengah jam berkendara dari pusat kota. 
 
Daya tarik utamanya adalah goa kecil di lereng bukit. Menurut cerita rakyat setempat, dulu hutan dan goa tersebut menjadi tempat persinggahan Waliyullah Kanjeng Sunan Kalijaga saat mencari kayu jati yang akan dipakai untuk membangun Masjid Agung Demak.
 
Pada saat itulah ada serombongan kera yang karena ada daya "linuwih" ikut membantu Sunan Kalijaga. Kemudian Sunan Kalijaga meminta rombongan kera tersebut untuk menjaga hutan dan goa kreo. Dan hingga sekarang ratusan kera masih menghuni kawasan tersebut. Warga setempat meyakini, kera-kera itu adalah anak pinak dari kera yang dulu membantu Sunan Kalijaga.
 
"Ya cerita itu berkembang sejak lama di Dusun Talun Kacang, dekat Goa Kreo. Makanya setiap bulan Syawal itu warga menggelar acara Syawalan yang salah satunya memberi gunungan buah untuk dimakan kera-kera itu," kata Kasno, petugas obyek wisata Goa Kreo.
Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:19
06:20
02:53
02:49
02:12
Viral