Sesi pelepasan lampion Waisak di Candi Borobudur.
Sumber :
  • Antara

Tertarik Melepas Lampion Waisak di Candi Borobudur? Ini Harga Tiketnya

Senin, 16 Mei 2022 - 09:19 WIB

Magelang, Jawa Tengah - Akhirnya ritual peringatan Waisak di Borobudur tahun ini akan kembali diselenggarakan secara langsung. Hal itu dapat terwujud seiring meredanya kasus Covid-19.

Sejak Sabtu (14/5/2020) kemarin, serangkaian acara Waisak sudah mulai berjalan, dan malam nanti menjadi acara puncak hingga ada sesi pelepasan lampion. Menurut Ketua 2 DPD Walubi Jateng, Tanto Soegito Harsono, akan ada 2.022 lampion yang diterbangkan dalam dua sesi.

"Rencana jumlahnya ada 2022. Jadi kalau diterbangkan satu sesi lihatan crowded sekali, dibagi, jam 7.30 dan 9 (malam)," kata Tanto kepada wartawan di sela-sela 'Bakti Sosial Perayaan Tri Suci Waisak Nasional 2566 BE - 2022' di Candi Borobudur, hari Sabtu (14/5/2022) lalu.

Tanto melanjutkan, bahwa acara pelepasan lampion tersebut simbol pemanjatan doa, dan sesi tersebut bisa diikuti oleh masyarakat umum. Perayaan waisak sendiri menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan dari tahun ke tahun, terlebih saat bagian pelepasan lampion.

"Lampion itu kan pelita, jadi pelita itu setiap manusia dan kehidupan pasti kan ada pelita. Kita semuanya memanjatkan doa bisa semuanya lancar, semua sehat, semua rukun dan semua bahagia," lanjutnya.

Diperkirakan ada sekitar 2.000 umat Buddha yang mengikuti perayaan Waisak, serta ribuan wisatawan. Wisatawan bisa melihat ritual Hari Raya Waisak sesuai waktu operasional Candi Borobudur, yakni pukul 06.00 sampai 18.00 WIB.

Sedangkan untuk ritual malam hari, hanya khusus untuk umat Buddha. Wisatawan baru boleh kembali ikut setelah acara ritual selesai, yaitu pada sesi pelepasan lampion yang rencananya diterbangkan di pelataran Candi Borobudur.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:33
02:09
08:03
01:19
03:36
08:48
Viral