Area tambak di Desa Bulumanis Lor.
Sumber :
  • Abdul Rohim/tvOne

Ratusan Hektare Tambak di Pati Terdampak Banjir Bandang, Kerugian Diperkirakan Capai Miliaran Rupiah

Kamis, 21 Juli 2022 - 10:32 WIB

Menurut salah seorang pemilik tambak, Supriyadi, total lahan tambak di Desa Bulumanis Lor yang terendam banjir ada ratusan hektare.

Dia memiliki dua hektare tambak berisi udang vaname dan bandeng senilai Rp150 juta yang seharusnya panen bulan ini. Namun, gagal panen karena diterjang banjir bandang.

“Saya punya 2 hektare tambak harusnya minggu ini panen, karena terkena banjir ini rugi banyak saya. Kemarin saya tabur benih 150 ribu udang vaname. Kalau panen pendapatan ya kurang lebih Rp150 jutaan,” imbuhnya.

Para petani tambak berharap ada perhatian dari pemerintah daerah seperti adanya bantuan bibit dan permodalan agar mereka dapat kembali menabur benih udang vaname dan bandeng usai diterjang banjir bandang. (arm/nsi)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:19
06:20
02:53
02:49
02:12
Viral