Hari Kedua pencarian balita tenggelam.
Sumber :
  • Tim tvone - syamsul huda

Belum Buahkan Hasil, Hari Kedua Pencarian Balita Tenggelam di Sungai Surabaya kembali Dihentikan

Senin, 26 Juni 2023 - 21:42 WIB

Surabaya, tvOnenews.com - Upaya pencarian satu dari dua balita yang tenggelam di sungai Surabaya, di kawasan Jalan Kedurus Gang Kampung Jamu, Karang Pilang Surabaya kembali dihentikan, setelah seharian proses pencarian yang dimulai sejak Senin (26/7) pagi hingga malam hari, belum membuahkan hasil. 

Pencarian hari kedua ini, petugas BPBD Kota Surabaya dan tim basarnas telah memperluas radius pencarian hingga 700 meter dari titik awal pencarian. 6 perahu karet juga dikerahkan untuk melakukan penyisiran. 

Tim SAR juga melakukan penyelaman pada jarak 200 meter dari lokasi awal. Pemantauan darat juga dilakukan di beberapa lokasi di sepanjang aliran sungai. 

"Hari ini tim SAR gabungan memfokuskan pencarian korban di antara enceng gondok yang ada di sungai mengingat korban pertama yang kemarin ditemukan dalam posisi tersangkut di antara tanaman enceng gondok” jelas M Hariyadi, Kepala Kantor pencarian dan pertolongan SAR Surabaya. 

Setelah berjibaku seharian, pencarian hari kedua ini akhirnya dihentikan pada pukul 20.00 WIB, dan akan kembali dilanjutkan pencarian hari ketiga Selasa besok. 

“Tim SAR gabungan akan melanjutkan kembali pencarian pada esok hari Selasa, pukul 06.30 WIB pagi, karena tidak mungkin melakukan pencarian dalam kondisi gelap” tambah Hariyadi.

Sebelumnya, dua balita yang merupakan kakak beradik ST (3) dan LT (1,5) warga Jalan Kedurus, Gang Jamu, Karang Pilang tenggelam di Sungai Surabaya yang lokasinya tak jauh dari rumahnya pada Minggu (25/6) sore.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral