200 Desa Ramaikan Pawai Budaya Penutupan Rangkaian Merdeka Heppiii.
Sumber :
  • tvOne - zainal azkhari

Lestarikan Budaya, 200 Desa Ramaikan Pawai Budaya Penutupan Rangkaian Merdeka Heppiii

Selasa, 26 September 2023 - 13:58 WIB

“Ini adalah hal yang positif, selain memberikan hiburan kepada warga saat perayaan kemerdekaan, juga jadi ajang melestarikan budaya," ungkapnya pada Selasa (26/9).

Daerah-daerah seperti Ponorogo punya ciri khas dengan tradisi Reog, lalu Surabaya dan Jombang juga punya Ludruk, kemudian Madiun juga punya pencak silat. Lalu daerah lainnya seperti Jember, Banyuwangi, Bondowoso juga punya budaya khas tersendiri, seperti jaranan. Termasuk juga tradisi menerbangkan layangan lalu diadu di Pasuruan.

"Kegiatan Merdeka Heppiii ini juga diisi dengan kegiatan yang menggerakkan ekonomi desa, seperti bazar UMKM. Tiap desa punya ciri khas tersendiri, ada yang penghasil tahu seperti di Bojonegoro, kemudian ada juga pedagang-pedagang martabak di Jombang, kemudian kelompok nelayan di Bangkalan Madura, dan daerah lainnya juga punya potensi sendiri," jelasnya.

Desa yang tergabung Heppiii Community juga melestarikan budaya leluhur seperti seperti selametan desa di Banyuwangi, rokat laut di tapal kuda, makan tumpeng di Pangkalan Bun, serta di Banjarmasin.

"Semua desa ini juga menggelar tradisi leluhur masing masing sesuai dengan kearifan lokal setempat dengan penyebutan selametan, ruwatan, rokat, larung dan macam macam semuanya kita support untuk dilestarikan,” tambahnya.

Tiap kegiatan ini berhadiah seperti sembako. Khusus untuk sembako ini juga diwajibkan dibeli dari tetangga sekitar, dengan tujuan tetap menggerakkan ekonomi di desa setempat.

Sebagian desa yang lain juga bersama-sama menambah fasilitas umum dan sosial di desa, seperti penambahan lampu penerangan jalan, kemudian juga ada pengecatan seperti gapura, pos ronda dan ikon-ikon desa.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:53
01:42
11:10
05:18
04:22
12:52
Viral