penerbangan perintis Jember-Sumenep.
Sumber :
  • antara

Penerbangan Perintis Jember-Sumenep Bertambah Dua Kali Sepekan, Catat Jadwalnya

Selasa, 16 Januari 2024 - 16:27 WIB

Jember, tvOnenews.com - Penerbangan perintis yang menggunakan pesawat Susi Air dengan rute Jember-Sumenep akan bertambah jadwalnya dari sekali menjadi dua kali dalam sepekan, yang diberlakukan mulai 16 Januari 2024.

"Penerbangan perintis dari Bandar Udara Notohadinegoro Jember menuju Bandar Udara Trunojoyo Sumenep kini jadwalnya dua kali dalam seminggu, yakni Selasa pukul 10.30 WIB dan Rabu pukul 10.30 WIB," kata Kadishub Jember Agus Wijaya, Selasa (16/01).

Pada 2023, jadwal penerbangan perintis rute Sumenep-Jember-Sumenep setiap Selasa, sehingga sekali dalam sepekan dengan kapasitas jumlah penumpang sebanyak 12 orang.

"Hasil evaluasi pada 2023, masyarakat Jember banyak yang meminta agar penerbangan pesawat Susi Air rute Jember - Sumenep tidak hanya sekali, sehingga tahun ini kami realisasikan permintaan itu," tuturnya.

Ia menjelaskan okupansi penumpang pesawat Susi Air yang terbang sekali dalam sepekan selama satu semester pertama pada 2023 mencapai 60-70 persen, namun mengalami penurunan beberapa bulan yakni 30-40 persen dari jumlah seat yang ada.

"Kami berharap dengan penambahan jadwal penerbangan dua kali dalam sepekan semakin meningkatkan okupansi penumpang karena warga bisa bermalam di Sumenep, kemudian keesokan harinya bisa kembali ke Jember," katanya.

Agus mengatakan pihaknya menargetkan okupansi penumpang sebanyak 10 orang atau 90 persen dalam setiap penerbangan, sehingga Dinas Perhubungan juga menggandeng Dinas Pariwisata untuk menggerakkan wisata kolaborasi Jember dan Sumenep.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:51
01:11
08:31
01:02
01:08
00:53
Viral