- tim tvone - heri sampurno
3015 Rumah Terdampak Banjir, Wabup Situbondo Minta Warga Waspada Cuaca Ekstrem
Situbondo, tvOnenews.com – Banjir besar yang menerjang Kabupaten Situbondo pada Rabu malam (21/1), meninggalkan duka mendalam. Sedikitnya 3015 rumah warga terdampak, sejumlah fasilitas umum terendam, jalur Pantura lumpuh, dan dua orang dilaporkan meninggal dunia.
Dua korban tewas adalah Adinda Putri Rahayu (17) dan Abdul Wahet (45), bapak dan anak warga Jalan Madura, Desa Besuki, Kecamatan Besuki.
Wakil Bupati Situbondo, Ulfiyah, didampingi Ketua TP PKK Situbondo Rusna Laili dan jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), turun langsung meninjau sejumlah lokasi terdampak banjir sekaligus melayat ke rumah duka korban, Kamis (22/1).
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Situbondo, saya menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas wafatnya Adinda dan Abdul Wahet. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan,” ujar Wabup Ulfiyah di rumah duka.
Usai takziah, rombongan Wabup meninjau lokasi banjir di Desa Kalianget dan Lubawang, Kecamatan Banyuglugur.
“Kami hadir di tengah masyarakat sebagai bentuk kepedulian pemerintah. Kami akan terus mendampingi warga yang terdampak. Saya juga meminta masyarakat untuk sabar menghadapi cobaan ini,” kata Wabup yang akrab disapa Mbak Ulfi.
Ia menambahkan, Pemkab Situbondo telah menyiapkan dapur umum untuk memenuhi kebutuhan konsumsi warga terdampak banjir.
“Saat ini BPBD masih terus melakukan pendataan rumah yang terdampak serta penanganan darurat di lapangan,” pungkasnya.
Sementara itu data kerusakan dan kerugian rumah yang dilaporkan Pusat Pengendalian Bencana (PUSDALOPS) BPBD Kabupaten Situbondo, di wilayah Kecamatan Besuki antara lain Desa Pesisir, Dusun Gudang sebanyak 546 rumah, Dusun Krajan sebanyak 407 rumah.
Selanjutnya, Dusun Lesanan Kidul sebanyak 458 rumah, Dusun Lesanan Lor sebanyak 465 rumah, Dusun Mandaran sebanyak 268 rumah, dan Dusun Petukangan sebanyak 678 rumah.
Selain itu, di Desa Kalimas, Dusun Krajan sebanyak 193 rumah, Desa Demung, Dusun Demung Barat sebanyak 44 rumah dan Desa Besuki sebanyak 2306 rumah.
Di wilayah Kecamatan Banyuglugur, di Desa Kalianget sebanyak 27 rumah dan Kambing 8 ekor, Desa Lubawang, Dusun Sekolahan sebanyak 137 rumah, Dusun Curah Guno sebanyak 50 rumah, dan Dusun Krajan sebanyakb153 rumah.
Sedangkan di Kecamatan Bungatan, Desa Mlandingan Wetan sebanyak 113 rumah. Lalu di Kecamatan Mlandingan, Desa Selomukti, Dusun Pesisir sebanyak 169 rumah.