Counsellor (Agriculture and Agrifood) and Regional Trade Commissioner to Indonesia and ASEAN Embassy of Canada, William Kendall melakukan kunjungan kerja ke Graha Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Timur, Selasa (7/6/2022)..
Sumber :
  • Kadin Jatim

Kanada Lirik Komoditas Pertanian Jatim, Kadin Gercep Tawarkan Produk Ini

Selasa, 7 Juni 2022 - 21:01 WIB

Selain perikanan dan perkebunan, Jatim juga menjadi sentra produksi buah-buahan. Ada banyak buah yang berkualitas bagus yang dihasilkan oleh petani Jatim.

Hadi Sulistyo mengungkapkan bahwa Jatim termasuk penghasil komoditas buah terbesar di Indonesia. Untuk itu Jatim butuh membangun industri menengah berbasis kemitraan. Dengan petani buah, dari Dinas Pertanian sudah melakukan pendampingan agar komoditas yang dihasilkan memiliki kualitas yang bagus.

"Kami membantu dengan maksud walaupun belum melakukan ekspor, komoditas yang dihasilkan petani sudah berkualitas ekspor," tandas Hadi.

Salah satu perwakilan petani yang hadir, Pemilik WN Mango Sultan, Nastain mengungkapkan bahwa pihaknya miliki kebun buah mangga yang cukup luas di wilayah Gresik  ada tiga jenis buah mangga yang ditanam, mangga harumanis, manalagi, dan Chokanan dengan total luas lahan lebih dari 45 hektar.

"Mangga harumanis dan mangga manalagi adalah dua komoditas mangga unggulan kami. Keunggulan kebun kami adalah bisa berproduksi sepanjang musim. Dalam setiap hari, produksi mangga harumanis bisa mencapai sekitar 3 ton. Kami sudah ekspor ke Singapura dan Timur Leste. Kami berharap, dengan pertemuan ini kami bisa menembus pasar Kanada," pungkasnya. (amr)

Berita Terkait :
1 2
3
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:26
01:05
02:10
02:17
01:21
01:11
Viral