Ratusan pedagang kambing tumpah ruah di jalan masuk pasar hewan Lumajang.
Sumber :
  • tvone - wawan s

Penutupan Pasar Hewan Lumajang Diperpanjang, Ratusan Pedagang Kambing Tumpah Ruah dan Macetkan Jalan

Jumat, 10 Juni 2022 - 10:20 WIB

Lumajang, Jawa Timur – Ratusan pedagang kambing tumpah ruah di sepanjang jalan menuju Pasar Hewan Jogotrunan Kecamatan Lumajang, menyusul adanya perpanjangan masa penutupan semua pasar hewan, guna poses sterilisasi akibat merebaknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) akhir-akhir ini.

Sari, salah satu pedagang kambing mengaku belum mengetahui jika ada perpanjangan masa penutupan pasar hewan, sebab selama 14 hari terakhir atau beberapa hari pasaran mereka menganggur.

“Kami para pedagang kambing, sama sekali tidak mengetahui jika penutupannya diperpanjang, makanya semua pedagang yang dua minggu libur hari ini datang semua,”kata Sari, Jum’at (10/6/2022).

Karena terlanjur sudah berangkat, dengan terpaksa mereke menjajakan kambing dan dombanya di sepajang jalan menuju pintu masuk pasar hewan. Para pedagang hanya berharap ternak dagangannya segera laku apalagi saat ini sudah mendekati Hari Raya Qurban.

“Ya terpaksa di jual disini (jalan), sudah keluar ongkos kendaraan apalagi mendekati qurban, mau kerja apa lagi, ini saja belum ada yang laku,”keluhnya.

Pantauan di lokasi, terlihat ratusan pedagang kambing dan domba nampak tumpah ruah dijalan, sehingga memicu kemacetan. Padahal, jalur ini selain jalur menuju permukiman warga juga merupakan jalan padat kendaraan.

Sejumlah petugas Kepolisian dan Dinas Perhubungan nampak kewalahan mengatur para pedagang untuk menepi dan segera meninggalkan lokasi, namun tak dihiraukan oleh pedagang.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:19
06:20
02:53
02:49
02:12
02:08
Viral