Proses pembuatan Eco enzym.
Sumber :
  • tvOne - m habib

Upaya Tanggap Bencana Limbah Sampah Organik yang Ancam Lingkungan, Gresik Produksi Massal Eco Enzym

Jumat, 2 Desember 2022 - 14:20 WIB

Gresik, Jawa Timur - Guna mengantisipasi penumpukan limbah organik yang mengancam kelestarian lingkungan hidup di wilayah Gresik, Pemerintah Daerah Kabupaten Gresik terus melakukan trobosan penanganan sampah, salah satunya dengan produksi massal Eco Enzym, yakni cairan serba guna hasil fermentasi dari limbah organik seperti limbah buah dan sayuran dengan gula merah atau molase dan air dengan bantuan mikroorganisme.

Penanganan masalah sampah dengan inovasi berupa Eco Enzyme, menurut Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah adalah langka maju campur tangan pemerintah dalam menciptakan Gresik bebas sampah. Hal itu diungkapkannya saat kegiatan produksi massal Eco Enzim bersama Ketua TP PKK Gresik Nurul Haromain Ali Fandi Akhmad Yani, di Gedung Pramuka, Kamis (1/12).

Kegiatan produksi massal Eco Enzym juga diikuti oleh sebanyak 18 kecamatan se-Kabupaten Gresik, partisipasi dari Pramuka Kwartir Cabang Gresik dan Relawan Eco Enzym Indonesia (REEI) Gresik.

Dikatakan Wabup Gresik, Eco Enzym yang merupakan bagian program CSR dari PT. Smelting ini merupakan sebuah langkah yang cemerlang. Menurutnya, upaya melestarikan lingkungan penting dilakukan untuk menanggulangi kerusakan maupun bencana yang berpotensi terjadi.

"Ini sangat luar biasa, karena kita bisa mengurangi sampah. Karena sampah ini sudah menjadi fokus utama tidak hanya di Gresik tapi juga dunia. Maka apabila ada inovasi Eco Enzyme seperti ini ayo kita saling bersinergi dalam mensukseskannya," tuturnya.

Produksi Eco Enzyme dapat menjadi media Pramuka dalam mengembangkan diri di sektor kebersihan lingkungan.

"Produksi Eco Enzyme yang dilakukan di Gedung Pramuka ini, akan diawasi prosesnya oleh anggota Pramuka sendiri. Ini juga merupakan sebuah kesempatan dalam membentuk Pramuka yang produktif menjaga kebersihan lingkungan," sambungnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:06
02:40
02:12
02:15
01:24
01:49
Viral