Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Sumber :
  • Antara

Viral Pengendara Motor Tergelincir saat Melintas Kawasan Kota Tua, Anies: Mereka Melanggar, Itu Jalur Pejalan Kaki

Minggu, 11 September 2022 - 13:44 WIB

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta Dinas Perhubungan dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk mengawasi pemotor di kawasan Kota Tua setelah sejumlah pengendara jatuh saat melintasi kawasan pejalan kaki.

"Saya sudah tegaskan kepada Dishub dan Satpol untuk lebih disiplin dalam menjaga," kata Anies di Kota Tua, Jakarta, Sabtu (10/9/2022) malam.

Menurut Anies, para pengendara sepeda motor itu melanggar lalu lintas karena mengemudikan kendaraan bermotor di kawasan pejalan kaki.

"Itu motor-motor itu melanggar, memasuki kawasan pejalan kaki, yang memang tidak didesain untuk motor dan memang kawasannya adalah kawasan pejalan kaki," ucapnya.

Ia pun meminta para pengendara sepeda motor untuk memiliki sikap tanggung jawab dan menghormati pejalan kaki karena jalur itu sesuai peruntukan untuk pejalan kaki.

Di sisi lain, ia meminta petugas terkait menjadikan peristiwa itu sebagai pembelajaran.

"Yang pakai motor cari tempat yang bukan untuk pejalan kaki karena itu membahayakan bagi pejalan kaki. Jadi ambil sikap tanggung jawab, di sisi lain petugas kami supaya lebih disiplin dalam menjaga. Ini bagian dari pembelajaran," ucap Anies.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:07
04:41
02:33
02:15
05:26
01:05
Viral