Antrian Siswa dalam Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), di SMA Negeri 1 mamuju.
Sumber :
  • Tim Tvone-Gusni Kardi

Orang Tua Siswa di Mamuju Keluhkan Antrian PPDB Hingga 3 Jam untuk Tes Wawancara

Jumat, 24 Juni 2022 - 11:31 WIB

Mamuju, Sulawesi Barat - Keluarga siswa yang mendaftar proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), di SMA Negeri 1 mamuju, dikeluhkan oleh orang tua siswa karena antrian panjang hingga 3 jam dalam proses wawancara yang digelar, Jumat (24/06/2022).

Menurut salah seorang orang tua siswa, Mala, yang ikut antri menunggu nomor antrian anaknya untuk dites wawancara, dia sudah menunggu dari jam 08.00 Wita namun hingga jam 11.00 Wita nomor antriannya juga belum dipanggil namanya.

"Saya sudah menunggu dari pagi hingga siang hari belum dipanggil nama anaknya untuk dites wawancara," kata Mala saat di temui di lokasi PPDB SMA Negeri 1 Mamuju.

Akibat panjangnya antrian dan lamanya proses tes wawancara, tidak sedikit siswa yang pulang dulu kerumahnya, sehingga pada saat nomor antriannya dipanggil yang bersangkutan tidak ikut tes wawancara.

Jumlah siswa yang diterima di SMA Ngeri 1 Mamuju untuk tahun ajaran 2022-2023, sebanyak 400 orang siswa. Diterima melalui sistem sonasi, prestasi, nilai akademik.

Proses penerimaan ini sangat dikeluhkan oleh orang tua siswa dan siswa sendiri. Prosesnya melalui antrian panjang hingga 3 jam. 

Menurut Kepala Sekolah SMA Ngeri 1 Mamuju, Halima, pihak panitia penerimaan siswa sudah melakukan proses penerima sesuai dengan aturan yang berlaku.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:52
02:08
02:13
01:10
01:07
03:09
Viral