Kantor Dinas PUPR Kabupaten Aceh Barat.
Sumber :
  • Tim TvOne/ Chaidir

SITRAB Diterapkan PAD Aceh Barat Meningkat hingga 137,632 Persen

Rabu, 16 November 2022 - 13:53 WIB

Aceh Barat, Aceh - Sejak Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Aceh Barat melaunching aplikasi Sitem Informasi Tata Ruang Aceh Barat Barat (SITRAB) awal September 2022 lalu, manfaatnya telah dirasakan oleh masyarakat terutama dalam hal pengurusan izin.

Tidak hanya itu, SITRAB nyatanya mampu meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) khususnya dari pengurusan izin Persetujuan Bangunan Gedung (PBG).

Kepala Dinas PUPR Aceh Barat,  Kurdi menyebutkan, sejak SITRAB diluncurkan, aplikasi ini telah memberikan dampak positif dalam upaya Pemerintah Aceh Barat untuk meningkat PAD tahun 2022 ini.

"Dengan aplikasi SITRAB kita bersama sudah merasakan dampak positifnya, dengan meningkatnya Pendapatan Asli Daerah," kata Kurdi, Rabu (16/11/2022).

Ketua Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Aceh Barat ini juga menjelaskan, peningkatan PAD dari Persetujuan Bangunan Gedung melalui inovasi SITRAB kini melebihi target.

Sebab retribusi Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) awalnya hanya ditargetkan sebesar Rp110.000.000 kini terealisasi mencapai Rp151.394.598.

Artinya, sebelum tahun 2022 berakhir dan jika dihitung dari target, maka retribusi PBG dari Dinas PUPR Aceh Barat tahun 2022 menyumbang hingga 137, 631 persen.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:13
02:42
07:20
11:14
04:24
04:36
Viral