Dua peti jenazah pengawak helikopter NBO-105 telah berada di ruang pemulasaran jenazah RSUD Marsidi Judono Belitung untuk diterbangkan ke Jakarta..
Sumber :
  • ANTARA

2 Jenazah Kru Helikopter Polisi Diterbangkan ke Jakarta

Rabu, 30 November 2022 - 09:24 WIB

Belitung, Babel - Jenazah dua pengawak helikopter NBO-105/P-1103 milik Korps Polairud Baharkam Mabes Polri yang jatuh di perairan Manggar, Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, akan diterbangkan ke Bandara Pondok Cabe, Jakarta, Rabu (30/11/2022) pagi.

Dua jenazah itu, yakni Bripda Khairul Anam sebagai mekanik helikopter dan Briptu Mochamad Lasminto sebagai kopilot helikopter itu. 

"Dua jenazah akan diterbangkan ke Jakarta menggunakan pesawat Cassa milik Polri," kata Kakorpolairud Baharkam Mabes Polri, Inspektur Jenderal Polisi Indra Miza, di Manggar.

Menurut dia, dua jenazah pengawak helikopter saat ini telah berada di ruang pemulasaran jenazah RSUD Marsidi Judono Belitung.

Dikatakan dia, setibanya di Jakarta nantinya akan dilakukan prosesi penghormatan kepada dua jenazah yang dipimpin langsung oleh Kapolri atau yang mewakili.

Jenazah Anam ditemukan tim SAR gabungan pada hari pertama pencarian. Sedangkan jenazah Lasminto dievakuasi pada hari kedua pencarian.

Miza menambahkan, operasi SAR gabungan helikopter NBO-105 dilanjutkan pada, Rabu (30/11).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:58
06:16
01:54
01:38
10:26
00:54
Viral