TKP siswi SMK tabrak anjing di Sleman. (Dok Satlantas Sleman)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Andri Prasetiyo

Tabrak Anjing Nyebrang, Siswi SMK di Sleman Meninggal Dunia

Jumat, 10 Maret 2023 - 20:34 WIB

Sleman, tvOnenews.com - Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan manusia dengan hewan kembali terjadi di Sleman, Yogyakarta. Setelah sebelumnya pemotor menabrak rusa, kali ini melibatkan pengendara sepeda motor dengan anjing.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sleman, Iptu Catur Bowo Laksono mengatakan, kecelakaan ini mengakibatkan pengendara sepeda motor meninggal dunia.

"Kejadian laka lantas yang mengakibatkan kerusakan kendaraan dan korban meninggal dunia," kata dia, Jumat (10/3/2023).

Peristiwa kecelakaan terjadi pada Jumat pagi, 10 Maret 2023 sekitar pukul 06.45 WIB. Lokasinya berada di Jalan Raya Kabunan, tepatnya dusun Sawahan Kidul, Wedomartani, Ngemplak, Sleman.

Kecelakaan bermula saat pemotor berinisial EKSM (17) tengah melaju dari arah selatan ke utara. Pemotor tersebut adalah seorang siswi dari salah satu SMK di wilayah Depok, Sleman.

Saat sampai di TKP, tiba-tiba ada anjing yang menyeberang jalan. Anjing tersebut berlari dari arah timur ke barat.

"Karena jarak sudah dekat, pengendara sepeda motor dengan nomor polisi AB 4043 YO tidak dapat menghindar sehingga terjadi benturan hingga pengendara terjatuh," ujar Catur.

Akibat peristiwa ini, pengendara motor langsung meninggal dunia di tempat. Korban yang merupakan warga Bokoharjo, Prambanan, Sleman mengalami luka di bagian kepala.

"Korban mengalami luka cedera kepala berat. Meninggal dunia di TKP," terangnya.

Korban selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda DIY guna kepentingan lebih lanjut. Kasus kecelakaan pelajar menabrak anjing tersebut masih ditangani Unit Laka Lantas Polresta Sleman. (Apo/Buz).


 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:25
01:03
09:21
10:37
01:40
08:51
Viral