Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Gunungkidul..
Sumber :
  • Tim tvOne - Lucas Didit

Jumat Besok, Lansia di Gunungkidul Jalani Vaksinasi Booster Covid-19

Kamis, 13 Januari 2022 - 11:45 WIB

Gunungkidul, DIY - Dinas Kesehatan (Dinkes) Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memastikan akan memulai pelaksanaan vaksinasi Covid-19 Booster perdana pada Jumat (14/01/2022). 

Hal ini disampaikan Sekretaris Dinas Kesehatan Gunungkidul, Abdul Azis. Selain itu, pihaknya juga sudah mempublikasikan melalui akun Instagram @dinkesgunungkidul.

"Jadi Jumat besok itu vaksinasi Booster perdana dilakukan di Kantor Dinkes, dengan prioritas peserta para lansia," kata Azis, Kamis (13/1/2022).

Vaksin ketiga yang akan digunakan adalah AstraZeneca (AZ) dan Moderna. Untuk suntikan booster perdana ini, pihaknya hanya menyediakan kuota 150 dosis.

Dalam pelaksanaannya nanti, lanjut Azis, akan bersamaan dengan peserta lain yang  mendapat dosis 1 dan 2. 

Sedangkan untuk logistik vaksin booster, Dinkes Gunungkidul akan menyesuaikan dengan persediaan.

"Secara teknis, Booster AZ akan diberikan separuh dosis pada warga yang sudah mendapat dua dosis vaksin Sinovac. Sementara separuh dosis Moderna diberikan pada mereka yang mendapat dua dosis AZ," terang Azis.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:13
02:42
07:20
11:14
04:24
04:36
Viral