Anggota Satlantas Polres Kulon Progo melakukan olah TKP, Rabu (4/5/2022).
Sumber :
  • Tim tvOne - Ari Wibowo

Diduga Ngantuk Saat Mengemudi, Seorang Polisi Tabrak Pohon di Kulon Progo

Rabu, 4 Mei 2022 - 18:51 WIB

Kulon Progo, DIY - Diduga mengendarai dalam kondisi mengantuk, seorang anggota Sabhara Polresta Yogyakarta mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Brosog-Nagung di Kelurahan Jatirejo, Kecamatan Lendah, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Rabu (4/5/2022).

Akibat Insiden ini korban mengalami luka-luka dan kendaraan rusak parah akibat menghantam pohon. Korban kemudian dievakuasi ke RS Pura Raharja, Kulon Progo untuk mendapatkan perawatan.

Kasi Humas Polres Kulon Progo Iptu I Nengah Jeffry mengatakan identitas pengendara mobil yakni Achmad Yoga Quddus (24) warga Bangunharjo, Kecamatan Sewon, Bantul, DIY.

"Pasca insiden yang dialaminya, korban langsung dibawa ke RS Pura Raharja di Kecamatan Lendah, Kulon Progo. Korban diketahui mengalami sejumlah luka seperti sobek pelipis dan sobek pipi. Korban sadar saat dibawa untuk menjalani perawatan medis," ujar Jeffry Rabu (4/5/2022).

Kejadian nahas yang menimpa anggota Polri ini bermula saat korban memacu kendaraannya Daihatsu Ayla bernopol AB-1828-LT dari arah barat ke timur. Saat tiba di lokasi kejadian, korban justru melebihi marka as jalan kemudian menabrak pohon yang berada di kanan jalan.

Dikatakan Jeffry, awal mula kejadian nahas yabg menimpa anggota Polri ini bermula saat korban memacu kendaraannya yakni Daihatsu Ayla bernopol AB-1828-LT dari arah barat ke timur.

"Sesampainya di TKP korban justru melebihi marka as jalan kemudian menabrak pohon yang berada di kanan jalan (selatan jalan). Kerusakan mobil yakni ringsek bodi depan dan kaca depan pecah," kata Jeffry (4/5/2022).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:10
01:25
17:29
03:50
01:56
06:42
Viral