Haedar Nashir, Ketua Umum PP Muhammadiyah..
Sumber :
  • Tim tvOne - Nuryanto

PP Muhammadiyah Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Tjahyo Kumolo

Jumat, 1 Juli 2022 - 21:31 WIB

Yogyakarta, DIY - Duka mendalam atas meninggalnya Menpan RB yang juga politikus PDI P, Tjahyo Kumolo pada Jumat (1/7/2022), juga dirasakan Pimpinan Pusat Muhammadiyah Yogyakarta.

Pimpinan Pusat Muhammadiyah menyampaikan dukacita yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya bapak Tjahyo Kumolo Menteri PAN RB Jumat (1/7) pada pukul 11.10 WIB.

“Inna lillahi wa inna ilaihi rajiun. Semoga beliau husnul khatimah dan memperoleh tempat terbaik di sisi Allah,” tutur Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir.

Haedar juga mendoakan agar  keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan kesabaran.

“Almarhum dikenal sebagai sosok yang santun, profesional, dan luas hubungannya dengan berbagai kalangan. Semoga menjadi contoh bagi generasi muda,” tutup Haedar.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo wafat karena sakit. Tjahjo Kumolo, politikus PDI Perjuangan yang lahir di Solo, pada 1 Desember 1957. Tjahjo wafat di usia 65 tahun pukul WIB 11.10 WIB di RS Abdi Waluyo, Jakarta.  (Nur/Buz) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:28
00:58
06:16
01:54
01:38
10:26
Viral