IHSG hari ini 9 Maret 2023 dibuka menguat 27,80 poin, berpeluang sideways jelang rilis data tenaga kerja AS.
Sumber :
  • Antara/Sigid Kurniawan

IHSG Hari Ini 9 Maret 2023 Dibuka Menguat 27,80 Poin, Berpeluang Sideways Jelang Rilis Data Tenaga Kerja AS

Kamis, 9 Maret 2023 - 09:58 WIB

Jakarta, tvOnenews.comIHSG (Indeks Harga Saham Gabungan) hari ini, Kamis 9 Maret 2023, dibuka menguat 27,80 poin atau 0,41 persen ke posisi 6.804,1.

Sementara itu, kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 3,93 poin atau 0,42 persen ke posisi 942,9.

IHSG hari ini dibuka menguat dan berpeluang bergerak sideways menjelang laporan data ketenagakerjaan Amerika Serikat (AS).

“Pagi ini pasar regional dibuka bervariasi dengan Kospi melemah 1,4 persen dan Nikkei menguat 0,2 persen. Dengan sentimen dari bursa global dan regional, hari ini IHSG kami perkirakan akan bergerak sideways," tulis Tim Riset Samuel Sekuritas dalam kajiannya, Kamis (9/3/2023).

Dari mancanegara, pasar global menantikan laporan data ketenagakerjaan AS yang akan menentukan arah pasar.

Kemarin, pemimpin The Fed Jerome Powell mengindikasikan untuk menaikkan suku bunga acuan lebih cepat dan lebih tinggi daripada yang diantisipasi sebelumnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:07
04:41
02:33
02:15
05:26
01:05
Viral