Sumber :
- Dok. Kementan
Saat Amerika Dihantui Krisis Pangan, Mentan Amran: Indonesia Tidak Hanya Aman, Tapi Juga Surplus
Di tengah krisis yang melanda negara maju seperti AS, Menteri Pertanian Andi Amran menyebut Indonesia justru menunjukkan kondisi sebaliknya, yakni surplus dan berdaulat pangan.
Jumat, 7 November 2025 - 20:43 WIB
Kondisi ini menegaskan bahwa ketahanan pangan sejati bukan bergantung pada kekuatan ekonomi, tetapi pada kemandirian dan keberpihakan kepada petani. Saat banyak negara berjuang menghadapi krisis pangan, Indonesia justru mampu berdiri tegak dengan cadangan melimpah dan inflasi pangan yang terkendali.
“Kita harus bersyukur, karena di saat dunia resah karena pangan, Indonesia justru berjaya. Berkat gagasan Presiden Prabowo, kini produksi pangan kita naik, bahkan surplus, kemudian kesejahteraan petani meningkat dan paling penting rakyat Indonesia tercukupi pangannya bahkan kita bisa suplai ke negara lain,”tukas Mentan Amran.