- Shutterstock
Cek! Ada Diskon Tiket Pesawat 10%-Bebas Visa untuk Wisata ke Qatar
Jakarta, tvOnenews.com - Qatar menjadi salah satu negara yang kerap menjadi tujuan bagi masyarakat internasional untuk berwisata. Pasalnya, negara tersebut memiliki beragam objek wisata yang bisa memanjakan para pengunjungnya.
Ada beragam objek wisata yang kerap menjadi kunjungan para wisatawan mulai dari Palm Tree Island, Dahl Al Misfir, Khor Al Adaid Beach, Museum of Islamic Art, dan masih banyak lagi.
Selain itu, tak jarang wisatawan internasional pun mengunjungi Qatar untuk berwisata belanja. Mereka kerap membeli barang-barang yang tidak ada di negara asal wisatawan internasional.
Daya tarik dari Qatar tidak hanya sebatas itu saja. Tak jarang mereka yang berkunjung ke Qatar juga untuk keperluan bisnis. Hal itu membuat Qatar mengalami pertumbuhan pengunjung internasional mencapai 5 juta di 2024.
Menariknya, warga negara Indonesia (WNI) menjadi salah satu pengunjung yang kerap mengunjungi Qatar. Apalagi saat ini, WNI yang ingin masuk ke Qatar sudah bebas visa untuk kunjungan wisata maksimal 30 hari.
Supaya bisa menikmati bebas visa, WNI harus memiliki Paspor Indonesia yang masih berlaku, foto wajah terbaru dengan latar belakang putih, tiket keberangkatan-kepulangan, rincian reservasi akomodasi, dan sejumlah dokumen tambahan lainnya.
Selain bebas visa, masyarakat Indonesia yang ingin berkunjung ke Qatar juga bisa menikmati promo menarik dari layanan BRI Kartu Kredit milik PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI). Lewat promo tersebut, nasabah pemegang BRI Kartu Kredit bisa memanfaatkan sejumlah keuntungan mulai dari diskon hingga cashback khusus pembelian tiket penerbangan Qatar Airways.
Program ini mencakup diskon eksklusif untuk BRI Kartu Kredit VISA, serta cashback tambahan dengan nilai spesial hingga Rp 4 juta untuk seluruh pemegang BRI Kartu Kredit yang melakukan transaksi pembelian tiket Qatar Airways.
BRI Beri Diskon 10% untuk Pemegang BRI Kartu Kredit Visa
Anda memiliki kesempatan untuk memanfaatkan diskon 10% dari BRI Kartu Kredit Visa. Diskon tersebut bisa Anda manfaatkan khusus untuk penerbangan Qatar Airways.
Untuk memanfaatkan diskon tersebut cukup mudah. Anda hanya perlu menggunakan kode promo ‘APVISA26’ dan melakukan pemesanan tiket di situs resmi Qatar Airways.