Bawang putih.
Sumber :
  • Pixabay/ExplorerBob

Bawang Putih Dipercaya Dapat Mencegah Kanker, Berikut Penjelasannya

Senin, 8 Agustus 2022 - 11:50 WIB

tvOnenews - Bawang putih diketahui telah menjadi obat tradisional sejak zaman dahulu. Bahan masakan ini kerap menjadi obat alami untuk menyembuhkan beberapa penyakit. Salah satunya adalah dipercaya dapat mencegah penyakit kanker.

Bawang putih mengandung berbagai senyawa penting yaitu antioksidan alami, senyawa anti inflamasi, antibakteri, serta antivirus. Bawang putih juga mengandung sulfur atau belerang, dan selenium yang tinggi. Selain itu, saat bawang putih dihancurkan, dicincang, atau dipotong, ia akan melepaskan senyawa allicin. Kandungan-kandungan tersebut dipercaya dapat membantu mencegah penyakit kanker. 

Dikutip dari laman HaloDoc, berdasarkan sebagian besar penelitian yang dilakukan oleh American Institute for Cancer Research (AICR), penelitian pada hewan telah menunjukkan bahwa berbagai senyawa pada bawang putih dapat mengurangi perkembangan beberapa jenis kanker. 

Dalam studi lain AICR diketahui bahwa sering mengonsumsi bawang putih berpotensi menurunkan risiko kanker kolorektal melalui beberapa cara. Mulai dari membantu perbaikan DNA, memperlambat pertumbuhan sel kanker, dan mengurangi peradangan pada tubuh. 

Akan tetapi, penelitian yang dilakukan belum secara langsung dipastikan kepada manusia. Hasil dari penelitian yang dilakukan AICR baru dilakukan di laboratorium. Sehingga masih membutuhkan penelitian lebih lanjut untuk memastikan efektivitasnya. Terutama dalam manfaatnya mencegah jenis kanker lainnya dan khasiatnya dalam mengatasi gejala kanker.

Diketahui pula untuk mendapatkan khasiat kandungan nutrisi bawang putih secara maksimal, sebaiknya dikonsumsi secara mentah. Sebab jika dimasak terlebih dahulu, dapat menghancurkan enzim dan senyawa penting di dalamnya.


img: via Pixabay/enricsagarra

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:09
01:59
05:50
00:36
01:20
03:25
Viral