Ilustrasi: Daun Jambu Biji.
Sumber :
  • Freepik/jeswin

5 Manfaat Daun Jambu Biji, Turunkan Kadar Gula Darah hingga Kolesterol

Sabtu, 24 Desember 2022 - 06:00 WIB

Ekstrak daun jambu biji sejak lama digunakan untuk mengatasi berbagai masalah pencernaan, termasuk diare, sembelit, perut kembung, dan nyeri lambung.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa daun buah ini memiliki aktivitas antidiare dan antimikroba yang bermanfaat bagi kesehatan pencernaan.

2. Meringankan nyeri menstruasi

Beberapa penelitian menunjukkan, mengonsumsi ekstrak daun jambu biji dapat mengurangi gejala nyeri menstruasi, misalnya kram perut. Khasiatnya ini bahkan dinilai sama efektifnya dengan obat pereda rasa sakit, seperti ibuprofen.

Para wanita yang sering mengalami nyeri saat menstruasi, bisa coba mengonsumsi ekstrak daun jambu biji sebanyak 6 miligram setiap harinya. Namun, bila nyeri tak kunjung mereda, segera periksakan diri ke dokter kandungan.

3. Menurunkan kadar gula darah

Daun jambu biji juga bisa dimanfaatkan untuk menurunkan kadar gula darah, baik bagi penderita diabetes maupun orang yang berisiko mengalami diabetes. Sejumlah penelitian menyatakan bahwa mengonsumsi teh daun jambu biji setelah makan dapat menekan lonjakan kadar gula darah.

Berita Terkait :
1 2
3
4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:38
01:55
02:13
05:10
03:07
02:26
Viral