news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Mobil Land Cruiser Wali Kota Shariff Aguak utuh setelah ditembak RPG.
Sumber :
  • X @GunLoverClub1

Land Cruiser Tetap Utuh Usai Ditembak RPG, Begini Spesifikasi dari Mobil yang Membawa Wali Kota Filipina ini

Viral di media sosial, sebuah mobil Land Cruiser ditembak oleh orang-orang bersenjata dengan menggunakan Rocket-Propelled Grenade atau RPG. Ini spesifikasinya
Selasa, 27 Januari 2026 - 20:46 WIB
Reporter:
Editor :

tvOnenews.com - Viral di media sosial, sebuah mobil Land Cruiser ditembak oleh orang-orang bersenjata dengan menggunakan Rocket-Propelled Grenade atau RPG.

Menariknya, mobil yang ditumpangi oleh Wali Kota Shariff Aguak, Datu Akmad B. Ampatuan Sr ini masih dalam keadaan utuh dan penumpang selamat.

Insiden ini terjadi di Jalan Tr, Barangay Mother Poblacion, Filipina saat konvoi Wali Kota Shariff Aguak itu melewati jalan tersebut pada Minggu (25/1/2026).

Dilansir dari Newsline Philippines, pihak kepolisian mengungkapkan penyergapan terjadi sekitar pukul 6:00 pagi waktu setempat.

Terlihat dalam video CCTV yang beredar, sebuah mobil van putih berhenti di sudut jalan Maguindanao yang membawa kelompok pria bersenjata.

Mobil Land Cruiser Wali Kota Shariff Aguak utuh setelah ditembak RPG
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com / X @GunLoverClub1

Salah satu pria melepaskan senjata RPG dan senjata api lainnya berkekuatan tinggi dengan menargetkan Toyota Land Cruiser hitam milik Wali Kota.

Dilihat dari foto yang beredar, mobil yang dikendarai Wali Kota Shariff Aguak ini diduga yaitu Toyota Land Cruiser 200 varian VX.

Toyota Land Cruiser 200 merupakan kendaraan pada segmen SUV (Sport Utility Vehicle) yang sudah muncul sejak 2008 dengan dua varian, yaitu VX dan VXR.

Mobil dengan dimensi panjang 4950 mm, Lebar 1970 mm, dan tinggi 1905 mm dengan ground clearance 230 mm. 

Pada Rodanya menggunakan pelek 18 inci untuk varian VX dan 20 inci pada varian VXR dibekali sistem penggerak 4 roda full-time 6 percepatan. 

Toyota Land Cruiser 200
Sumber :
  • Dok. Toyota

Mobil pabrikan Jepang ini bermesin V8 Diesel Commonrail 4.461 cc diatas kertas yang mampu menghasilkan tenaga maksimum 235 PS pada 3.200 rpm dan torsi maksimum 616 Nm pada 2.200 rpm.

Toyota LC200 ini dilengkapi dengan Engine Start/stop Button, Advanced Electronic Transmission Switch dan Electronic 4x4 Transfer Switch.

Interiornya menggunakan premium leather pada joknya dengan kombinasi Wooden Finish pada setirnya.

Sementara eksteriornya, Toyota Land Cruiser dikenal sebagai kendaraan yang memiliki bodi kekar, garang dan cocok dibawa di segala medan.

Kendaraan ini juga dilengkapi dengan lampu LED pada Projector Headlamps, Foglamps yang dibuat minimalis.

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

03:44
03:26
01:32
06:03
01:24
05:06

Viral