news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Kafe D'Pakar, tempat ngopi di Bandung.
Sumber :
  • Instagram/@dpakarbandung

10 Tempat Ngopi Terbaik di Bandung dengan Pemandangan Alam yang Bikin Betah, Cocok buat Santai saat Libur Nataru 2025

Berikut rekomendasi daftar 10 tempat ngopi di Bandung bernuansa pemandangan alam dan udara sejuk untuk santai di waktu libur Nataru 2025. Bisa intip di sini!
Minggu, 9 November 2025 - 14:02 WIB
Reporter:
Editor :

tvOnenews.com - Bandung memang tak pernah kehabisan pesona. Kota yang dikenal memiliki pemandangan dan udara sejuk ini juga mempunyai tempat ngopi terbaik.

Selain mempunyai ribuan tempat wisata alam dan kuliner, tempat ngopi di Bandung juga banyak yang menggunakan konsep estetika bernuansa pemandangan alam.

Bahkan ketika mengisi waktu libur Nataru, bisa mampir langsung ke tempat ngopi saat berada di perjalanan maupun menjadi tujuan menjauh dari hiruk pikuk perkotaan.

Pokoknya nuansa alam di tempat ngopi di wilayah Bandung bikin sangat candu, menghadirkan suasana tenang, romantis, dan tepat untuk santai saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025.

Jika berkesempatan mengisi waktu libur Nataru 2025 di Bandung, maka Anda wajib mengunjungi 10 tempat ngopi bernuansa pemandangan alam di Bandung yang direkap Tim tvOnenews.

10 Tempat Ngopi Terbaik Diselimuti Pemandangan Alam di Bandung

Tempat ngopi di Bandung
Sumber :
  • Instagram/@dpakarbandung

 

1. Lereng Anteng Panoramic Coffee

Tempat ngopi pertama terbaik di Bandung adalah Lereng Anteng Panoramic Coffee. Tempat ini sebagai salah satu kafe populer di Punclut, Bandung.

Di sini bisa menyeruput kopi dengan melihat panorama Kota Bandung dari ketinggian, apalagi jika menikmati kopi hangat dari dalam tenda transparan ditemani suasana citylight Bandung.

Lokasi: Pagerwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

2. Cafe D'Pakar Dago Atas Bandung

Tempat ngopi kedua bernuansa alam terbaik di Bandung ada D'Pakar. Lokasinya menawarkan kesejukan udara segar dan pemandangan hijau karena berada di tepi hutan pinus.

Tempat ngopi ini sudah sangat populer terutama di kalangan keluarga hingga anak muda karena menawarkan spot foto Instagramable terbaik.

Lokasi: Jalan Dago Pakar Utara, Sekejolang, Ciburial, Kota Bandung.

3. Kopi Lembah Lembang

Sebuah warung atau kafe sebagai tempat ngopi terbaik yang berada di lembah hijau diselimuti dengan udara dingin pegunungan yang segar. Kopi lokal dan makanan Sunda autentik sebagai menu utama andalannya.

Lokasi: Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

4. Kalpa Tree Cafe atau KiPutih37

Tempat ngopi terbaik di Bandung yang satu ini memiliki konsep dengan ruangan outdoor dan disajikan dengan kolam renang hingga pepohonan rindang. Waktu terbaik ke sini saat momen sunset.

Lokasi: Jalan Kiputih Nomor 37, Ciumbuleit, Bandung, Jawa Barat.

5. Armor Kopi Tahura Djuanda

Armor Kopi sebagai salah satu tempat terbaik menyeruput kopi saat berkunjung ke Taman Hutan Raya (Tahura) Djuanda, Bandung.

Di sana akan ditemani dengan suasana hutan pinus yang asri dan alami dan disajikan dengan menu sederhana, seperti kopi tubruk hingga pisang goreng.

Lokasi: Kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Ir. H. Djuanda, Dago, Bandung, Jawa Barat.

6. Kopi Selasar (Selasar Sunaryo Art Space)

Tempat ngopi keenam ialah Kopi Selasar di Selasar Sunaryo Art Space yang menghadirkan galeri seni ditemani pemandangan lembah hijau dan atmosfer atristik. Di sana bisa  membuat otak semakin rileks.

Lokasi: Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

7. Cafe D’Dieuland Punclut

Tempat ngopi ketujuh adalah Cafe D'dieuland berlokasi di kompleks wisata kafe taman di Punclut, Bandung. Kafe ini berkonsep outdoor menyajikan area bermain disuguhi pemandangan malam Kota Bandung.

Lokasi: Kawasan Wisata Punclut, Bandung Utara, Jawa Barat.

8. Kopi Tilu Ciumbuleuit

Tempat ngopi ini menggunakan konsep berbasis rustic modern. Di sana menyajikan pemandangan lembah dan kabut pagi yang bikin menusuk ketenangan hati.

Lokasi: Kawasan Ciumbuleuit, Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat.

9. Teduh Coffee Cinambo

Tempat ngopi bernuansa alam terbaik yang kesembilan yakni Teduh Coffee dengan menawarkan suasana teduh dan sejuk di tengah hutan pinus.

Lokasi: Jalan Pinus Raya, Komplek Pinus Regency, Cinambo, Bandung, Jawa Barat.

10. Nara Park Ciumbuleuit

Tempat ngopi terbaik terakhir ada Nara Park, tempat wisata kuliner yang berada di area hijau yang luas diselimuti pepohonan rindang. Suasana di sana sangat asri dan sejuk.

Lokasi: Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat.

(hap)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

08:13
08:52
02:17
01:33
03:09
04:51

Viral