Ilustrasi Nasi Goreng.
Sumber :
  • Pixabay

Bahaya Banget! dr. Zaidul Akbar Ungkap Bahaya Memakan Nasi Goreng

Jumat, 7 April 2023 - 07:39 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Penyakit obesitas sampai saat ini masih menjadi momok bagi masyarakat Indonesia. 

Mengutip dari VIVA, obesitas dapat menimbulkan masalah lainnya dan berisiko terkena sejumlah penyakit seperti diabetes, jantung, kanker hingga hipertensi.

Obesitas dapat terjadi karena banyak hal, salah satunya adalah mengonsumsi makanan dalam jumlah yang berlebihan.

Tak hanya itu saja, penyakit yang dikarenakan oleh obesitas tadi juga bisa disebabkan karena mengonsumsi makanan yang tak sehat seperti junj food hingga gula yang berlebih.

"Banyak orang sakit-sakitan karena banyak orang konsumsi apa yang seharusnya tidak diasup. Manusia sekarang lebih suka makan yang berasa daripada untuk kebutuhan tubuhnya," ujar pendakwah sekaligus praktisi kesehatan Dr. Zaidul Akbar dikutip dari tayangan YouTube Kitab Kuning, Jumat (7/4/2023).

Dr. Zaidul Akbar menyoroti beberapa makanan tidak sehat yang kerap dimakan oleh masyarakat Indonesia, satu diantaranya adalah nasi gkreng.

Nasi goreng biasanya banyak disantap pagi hari sebagai sarapan atau malam hari. Bahkan di malam hari akan banyak penjual nasi goreng yang sampai berjualan keliling.

Menurut dr. Zaidul Akbar, nasi goeng memiliki kandungan lemak yang tinggi sehingga berbahaya bagi tubuh.

"Contoh nasi goreng. Nasi goreng isinya nasi kandungannya gula bukan gula kompleks miskin serat, enzim vitamin. Kalau masuk ke badan tidak dipakai diperlukan diubah jadi glikogen, kalau glikogen tidak dipake akan diubah jadi lemak. tanda kelebihan gula adalah lemak," jelas dia.

Lebih lanjut, dr. Zaidul Akbar juga menyebutkan, masyarakat Indonesia kerap memakan nasi goreng dengan pelengkap lainnya. Hal itu rupanya semakin menambah lemak yang akan menumpuk dalam tubuh.

"Makan nasinya sama kerupuk, itu tepung, dipake gak jadi lemak. Kemudian minyak sudah lemak. Minyak kelapa sawit bagus asal tidak digoreng. Kemudian telur itu protein kalau kena panas rusak. Ada bakwan, minumnya es teh pakai gula lemak lagi. Jadi yang dimakan lemak semua akhirnya tampak manusia karatan ubanan," bebernya. (ree)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:45
06:24
02:32
03:00
05:18
00:58
Viral