Artis cantik Diana Pungky sempat tren di era 2000an saat membintangi sinetron Jinny oh Jinny dan Boneka Poppy.
Sumber :
  • Istimewa

Diana Pungky Si Jin Cantik di Sinetron Jinny oh Jinny Tetap Cantik di Usia 40an, Lihat Nih

Jumat, 20 Mei 2022 - 11:43 WIB

Jakarta - Nama Diana Pungky tentu saja dikenal di generasi 90'an. Kala itu, Diana Pungky membintangi beberapa film.

Namun film yang mendongkrak namanya tentu saja adalah serial sinetron Jinny oh Jinny dan Boneka Poppy.

Pada film Jinny oh Jinny, Diana Pungky berperan sebagai jin 'cantik' penolong Bagus (Indra L Bruggman). Perannya sebagai jin cantik berhasil membuat namanya semakin dikenal banyak orang.

Selain Jinny oh Jinny, Diana Pungky pun tampil di sinetron Boneka Poppy pada era tahun 2000-an.


Diana Pungky saat berperan sebagai jin cantik di sinetron Jinny oh Jinny. (Ist)

Di sinetron itu, Diana Pungky memerankan tokoh boneka manekin yang bisa berbicara dan bersahabat dengan manusia.

Kalau di sinetron Jinny Oh Jinny, Diana Pungky disandingkan dengan lawan mainnya Indra L Bruggman, nah, di sinetron Boneka Poppy, Diana disandingkan dengan Adam Jordan.

Adapun Diana Pungky menjadi salah satu artis papan atas pada era-nya, namun beberapa tahun belakangan ini namanya justru tak muncul lagi di layar kaca.

Setelah eksis di tahun 2000an dengan membintangi sejumlah sinetron yang hits kala itu, ternyata Diana Pungky di usianya kini yang sudah menginjak kepala 4 tak membuat ia tampak terlihat tua.

Malah, banyak orang yang menyebut bahwa Diana Pungky awet muda. Ya, wajahnya tak beda jauh dengan saat sering muncul di acara TV pada tahun 2000an.

Hal itu terlihat dari akun Instagram pribadi Diana Pungky. Pada akun Instagram-nya, @_dianapungky_ banyak membagikan momen tentang kesehariannya.

Berikut ini foto-foto terbaru Diana Pungky.

1. Berfoto bersama kawan-kawan

 

2. Menghadiri Acara

 

3. Pamer Selfie

 

4. Jadi Ambasador Sebuah Produk

 

5. Selfie Baju Warna Kuning

 

Tentang Diana Pungky

Saat namanya terkenal di dunia sinetron Tanah Air, Diana Pungky Pungku juga ternyata menjajal dunia modelling.

Memiliki paras cantik dengan kulit mulus dan hidung mancung, Diana Pungky sempat banjir tawaran dalam dunia hiburan.

Pada masa tenarnya, Diana Pungky memang kerap menghiasi sejumlah laman media untuk menjadi model.

Artis kelahiran Jakarta, 12 Maret 1974 ini mulai dikenal saat membintangi sejumlah sinetron.

Sinetron yang terkenal yakni Jinny Oh Jinny dan Boneka Poppy.


Artis Diana Pungky. (Instagram.com/@_dianapungky_)

Saking terkenalnya, sinetron Jinny Oh Jinny sempat dibuat versi re-makenya pada 2016 silam.

Namun, namanya menjadi Jinny Oh Jinny Datang lagi.

Sayang, dalam sinetron ini Diana Pungky tidak ikut serta beradu akting sebagai Jinny.

Pada 28 Januari 2005, Diana Pungky menikah dengan seorang pengusaha kaya yang bernama Dedey Mulyawan Risyad.

Sebelum menikah, nama Diana Pungky emang kian menghilang dari layar kaca televisi.

Bahkan, setelah menikah pun namanya tak kembali muncul.

Dikabarkan, Diana Pungky dan Dedey masih belum mendapatkan keturunan.

Meski namanya menghilang dari layar kaca, Diana Pungky ternyata masih cukup terkenal.

Nama Diana Pungky bukan dikenal sebagai selebriti papan atas lagi, tetapi menjadi sosialitas papan atas.

Hal tersebut bermula saat Diana Pungky sudah menikah.


Artis Diana Pungky. (Instagram.com/@_dianapungky_)

Sejak saat itu, kesibukannya dihabiskan bersama keluarga, rekan, dan bisnisnya.

Sejak beberapa tahun belakangan, ternyata Diana Pungky juga memiliki kesibukan dalam dunia bisnis. Adapun Diana Pungky memiliki bisnis perawatan kecantikan spa.

Ia memilih bisnis ini dilatar belakangi oleh kecintaannya terhadap perawatan turun temurun. Sejak kecil, Diana Pungky mengaku sudah mengenal sejumlah perawatan kulit.

Oleh karena itu, ia ingin memperkenalkan kepada publik mengenai perawatan kulit tradisional namun tetap modern. Pada awal tahun 2017, Diana Pungky memang mengungkapkan bahwa dirinya tidak akan terjun dalam dunia hiburan lagi.

Sebagai gantinya, ia ingin terus mengembangkan bisnis perawatan kecantikan yang sudah ia bangun sejak beberapa tahun ke belakang. Adapun Diana Pungky juga berharap memiliki brand sendiri untuk kedepannya.

Di samping memiliki bisnis perawatan kecantikan, Diana Pungky ingin mempunyai brand fashion, seperti tas, sepatu, dan baju. Meski sudah memasuki usia 40-an, Diana Pungky tetap memiliki wajah cantik dan awet muda.

Buktinya, pada Maret 2017 lalu Diana Pungky terlihat seperti masih muda saat datang ke pemakaman aktor Eko DJ.

Seperti tak ada yang berubah, Diana Pungky tetap awet muda seperti saat dirinya masih beradu akting dengan Indra L Bruggman dan Adam Jordan. (abs)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
25:31
03:07
07:12
11:19
05:11
03:04
Viral