Ariel Noah dan Uki Kautsar.
Sumber :
  • Youtube/Serlok Kuliner (tangkapan layar)

Ariel Noah Ungkap Alasan Uki Kautsar yang Memutuskan Hengkang dari Band

Sabtu, 30 Juli 2022 - 10:28 WIB

tvOnenews - Uki Kautsar, mantan personel Noah memutuskan hengkangnya dari band tersebut. Namun hengkangnya Uki bukan akibat masalah yang terjadi antar personel maupun manajemen di internal Band. 

Diketahui, dalam sebuah kesempatan, Uki Kautsar mengakui alasannya keluar dari band adalah demi menghindari potensi kemaksiatan sesuai dengan apa yang dia yakini.

Meski kurang lebih 3 tahun Uki Kautsar memilih untuk hengkang dari band Noah, ia tetap menjalin hubungan yang baik dengan para personilnya. Dan para personil Noah pun dapat mengerti mengenai keputusan Uki untuk keluar. Seperti yang diung

Vokalis Band Noah, Ariel menceritakan mengenai kisah saat Uki masih bermain dalam band. Uki disebut selalu menolak jika Noah diminta tampil di tempat hiburan malam. Karena tempat tersebut menjual minuman keras.

"Misalnya dulu Uki tahap pertama kan dia nggak mau main di klab yang jual alkohol," kata Ariel NOAH di kanal Youtube Serlok Kuliner, dikutip dari laman IntipSeleb pada Sabtu (30/7).

Ariel pun sudah tahu lebih dulu sebelum Uki Kautsar memutuskan untuk hengkang dari Noah dan menganggap alasan personal yang disampaikan Uki cukup masuk akal.

"Kenapa ki?' 'Gini gini gini'. Mikir, masuk akal. Ya udah nggak apa," pungkasnya.

Pihak manajemen Band pun beberapa kali mempersiapkan pemain pengganti untuk mengisi posisi Uki ketika ada tawaran bermain di klub malam.

"Jadi sering kok beberapa kali main, kita tahu oh Uki nggak bisa main nih di sini. Kita siapin additional player ya," ujar Ariel.


Ariel Noah dan Uki Kautsar (Instagram/Ariel Noah)

Diketahui, setelah berhenti dari dunia musik, pria yang memiliki nama lengkap Mohammad Kautsar Hikmat tersebut diketahui memperdalam ilmu agama atau hijrah sehingga ia mengubah penampilan dengan gaya islami.

Kini Uki Kautsar kerap memberikan dakwah singkat dengan membagikannya melalui akun media sosialnya.

"Yuk jangan malu bantu istri tercinta, Nabi kita yang mulia aja yang sangat sibuk dengan ummat, menyebarkan dakwah dll kalau di rumah, menyempatkan bantu istri. Oke im comiiing," tulis Uki Kautsar di instagram pribadinya, dikutip Sabtu (30/7)

Hengkang dari Noah, Uki Kautsar juga fokus merintis bisnisnya seperti Emka Clothing. Ia juga menjadi brand ambassador untuk beberapa jenis produk bisnis.

Band NOAH sendiri merupakan grup musik Indonesia yang dibentuk pada tahun 2000 di Bandung, Jawa Barat. Awalnya band tersebut menggunakan nama Peterpan dengan formasi awal Ariel (vokal, gitar akustik, tamborin), Andika (keyboard), Indra (bass), Lukman (gitar), Reza (drum) dan Uki (gitar).

Namun saat ini, formasi band Noah terdiri dari Ariel, Lukman, dan David. Hanya tersisa Ariel dan Lukman yang merupakan personil lama. (Mzn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
04:19
01:51
04:21
03:35
06:27
Viral