Skincare.
Sumber :
  • Freepik

7 Skincare Ini Paling Nampol Untuk Menghilangkan Jerawat Parah, Ternyata Mudah Banget Dicari!

Kamis, 3 November 2022 - 19:26 WIB

Jakarta – Jerawat merupakan salah satu masalah wajah yang cukup meresahkan. Karena itu, banyak orang yang sibuk mencari-cari skincare yang cocok untuk mengatasi jerawat.

Sebenarnya rahasia skincare cocok untuk mengatasi jerawat adalah kandungannya. Penggunaan kandungan yang tepat akan membantu jerawat lebih cepat hilang.

Sejauh ini untuk mengatasi jerawat diperlukan bahan aktif yang memang berfungsi untuk mengurangi masalah ini. Tidak perlu khawatir, ada banyak produk yang bisa digunakan untuk membantu mengatasi jerawat.


Skincare yang tepat akan membantu mengatasi jerawat (Freepik)

Berikut ini beberapa bahan aktif skincare yang bisa dipakai untuk membantu mengatasi jerawat. Siap mencoba?!

Benzoil peroksida                                                                                            

Kandungan skincare pertama yang bermanfaat untuk meredakan jerawat adalah benzoil peroksida. Umumnya kandungan ini ditemukan pada beberapa varian skincare seperti sabun pembersih muka, pelembap, atau obat jerawat.

Benzoil peroksida bermanfaat untuk mengatasi serta mencegah munculnya jerawat dengan membunuh bakteri penyebab jerawat. Sayangnya, skincare yang mengandung benzoil peroksida umumnya dapat menyebabkan kulit kering serta iritasi.

Karena itu, untuk menghindari permasalahan kulit kering sebaiknya ada aturan khusus dalam penggunaan benzoil peroksida. Aturannya adalah digunakan sebanyak 1 kali dalam sehari atau setiap 2 hari sekali saja.

Tea tree oil

Kandungan skincare yang bermanfaat untuk menghilangkan jerawat selanjutnya adalah tea tree oil. Meski bernama tea tree, namun bahan ini sebenarnya berasal dari tumbuhan Melaleuca Alternifolia yang daunnya berbentuk seperti jarum.

Penggunaan tea tree oil pada kulit berjerwat akan membantu mengurangi bakteri dan jamur, menenangkan kulit, serta mengurangi alergi. Namun penggunaan skincare yang mengandung tea tree oil tidak disarankan bagi mereka yang memiliki kulit sensitif dan eczema.

Asam salisilat

Kandungan asam salisilat tentu sudah tidak asing lagi, bukan? Pasalnya, kandungan ini menjadi kandungan penting yang efektif untuk mengatasi jerawat. Umumnya asam salisilat berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati dan mencegah pori-pori tersembut.

Namun hal ini ternyata juga bermanfaat baik untuk membantu mengurangi serta mencegah munculnya jerawat. Meski demikian penggunaan skincare yang mengandung asam salisilat harus benar-benar hati-hati. Karena jika dipakai bersamaan dengan retinol bisa membuat kulit berisiko iritasi.

Sulfur

Dilansir dari alodokter.com, cara kerja sulfur atau belerang dalam mengatasi jerawat hampir sama dengan asam salisilat dan benzoil peroksida.

Kandungan ini bermanfaat untuk mengurangi produksi minyak berlebih di wajah dan mengangkat sel kulit mati, sehingga mampu mencegah penyumbatan pori-pori di wajah. Selain itu, sulfur juga bersifat antibakteri yang mampu menekan pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.

Sulfur dalam skincare ini cenderung ramah di kulit, sehingga aman untuk digunakan pemilik kulit sensitif sekalipun. Meski begitu, penggunaan skincare bersulfur umumnya tidak direkomendasikan jika tipe jerawatnya cukup parah atau jerawat batu.

Asam alfa hidroksi

AHA atau asam alfa hidroksi merupakan salah satu kandungan skincare yang cocok untuk dipakai mengatasi jerawat. Asam alfa hidroksi ini merupakan versi sintetis dari asam yang berasal dari buah-buahan yang mengandung gula.

Diketahui, bahan alami ini mempu mengobati jerawat dengan menghilangkan sel-sel kulit mati dan mengurangi peradangan.

Penggunaan asam alfa hidroksi juga dapat merangsang pertumbuhan kulit baru yang lebih halus. Pasalnya, bahan ini akan membantu memperbaiki tampilan bekas jerawat dan memberi kesan pori-pori lebih kecil.

Asam azaleat

Nama kandungan satu ini memang cukup asing di telinga. Namun sebenarnya asam azaleat punya sifat antibakteri dan antiradang yang efektif untuk mengatasi jerawat.

Sayangnya, jika dibandingkan jenis skincare lainnya, asam azaleat ini memberikan hasil yang lebih lama. Jadi perlu digunakan selama beberapa bulan agar jerawat dapat benar-benar hilang.

Adapalen

Adapalen merupakan salah satu jenis retinoid topical yang digunakan untuk mengobati jerawat. Adapun retinoid merupakan produk berbasis vitamin A yang paling dikenal untuk merawat kulit yang mengalami penuaan.

Namun skincare yang mengandung adapalen ternyata juga dapat membantu mencegah munculnya jerawat baru dan membuka pori-pori yang tersumbat. Skincare yang mengandung adapalene ini tersedia dalam berbagai bentuk dan konsentrasi.

Itulah beberapa kandungan skincare yang punya manfaat baik untuk membantu meredakan jerawat. Meskipun kandungan-kandungan di atas efektif namun jika kondisi jerawat sudah sangat parah sebaiknya bawa ke dokter, ya.

Hal ini dilakukan untuk mencegah risiko ‘salah produk’ yang kemungkinan terjadi. (Lsn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:51
01:11
08:31
01:02
01:08
00:53
Viral