Mobil Angkut Uang di Padang Pariaman Terguling.
Sumber :
  • instagram/@memomedsos

Viral Mobil Pengangkut Uang di Padang Pariaman Terguling, Uang Miliran Rupiah Berhamburan ke Jalan

Sabtu, 7 Januari 2023 - 20:08 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Baru-baru ini beredar sebuah video yang viral di media sosial instagram yang memperlihatkan momen saat sebuah mobil pengangkut uang milik suah bank di Padang, Sumatera Barat terguling dan menyebabkan uang miliaran Rupiah berserakan di sepanjang jalan.

Video viral tersebut dibagikan oleh sebuah akun instagram bernama @memomedsos pada hari Jumat (6/1/2023) menunjukan kondisi dari sebuah mobil yang mengangkut uang dalam kondisi terbalik setelah mengalami kecelakaan.

"Mobil Pengankut Uang Terbalik di Padang Pariaman, Warga Berebut Kutip Duit," tulis memomedsos pada keterang video yang diunggahnya.

Pada video yang viral di media sosial itu nampak kondisi dari sebuah mobil minibus berwarna putih yang diketahui merupakan sebuah angkutan untuk membawa uang milik sebuah bank yang berada di Padang pariaman.

Akibat kecelakaan tersebut terlihat sejumlah lembaran uang pecahan seratus ribu berwarna merah dan juga lima puluh ribu berhamburan ke jalanan di lokasi terjadinya kecelakaan tersebut.

Pada video viral tersebut, terlihat juga sejumlah warga yang ramai-ramai mengerumuni jalanan lokasi kecelakaan yang melibatkan dari mobil pengangkut uang itu untuk melihat kondisi dari mobil yang terlibat kecelakaan sampai terguling itu.

Bahkan pada video viral itu terlihat saat sejumlah warga berusaha membantu untuk mengumpulkan sejumlah uang yang berserakan dijalan akibat mobil pengangkut uang yang terlibat kecelakaan.

Terlihat Sejumlah warga yang mengambil uang yang berserakan di jalan lalu mengumpulkan dan menyimpan uang-uang tersebut di dekat mobil yang mengalami kecelakaan tersebut.

Berdasarkan keterangan yang dituliskan dalam unggahan tersebut dikatakan kalau kondisi jalanan yang dilalui oleh mobil pengangkut uang itu dalam keadaan yang licin jadi penyebab mobil minibus berwarna putih itu tergelincir hingga terguling.

Mobil yang mengangkut uang milik sebuah Bank itu diketahui tergelincir dan kehilangan kendali akibat jalanan yang licin setelah sebelumnya diguyur hujan.

Disebutkan juga kalau mobil minibus putih yang mengangkut uang itu sempat menabrak rumah warga yang berada di sekitar lokasi kejadian sebelum akhirnya tergelincir dan terguling dan menyebabkan uang miliaran rupiah berhamburan ke jalan.

Direktur Lalu Lintas Polda Sumbar, Kombes Hilman Wijaya menyebutkan, mobil pengangkut uang tersebut terbalik karena kondisi jalanan yang licin.

Akibat kecelakaan, dua orang mengalami luka serius dan dilarikan ke rumah sakit terdekat. Kedua orang yang menjadi korban diketahui merupakan petugas dari bank BRI yang bertugas untuk mengangkut uang tersebut.

Diketahui bahwa peristiwa tersebut terjadi di Jalan Umum Siti Manggopoh, Korong Kantarok, Nagari Sungai Sariak Malai, Kecamatan Batang Gasan, Kabupaten Padang Pariaman, pada hari Jumat (6/1/2023).

Dikatakan juga kalau uang yang berserakan di jalan itu langsung diamankan oleh pihak bank terkait.

Hingga kini video yang viral di media sosial itu sudah mendapat ribuan likes dari netizen dan juga mendapat beragam komentar dari netizen yang menyaksikan rekaman video yang viral di media sosial itu.

"Itu kayaknya warga sekitar mengumpulkan untuk diserahkan ke polisi bukan berebut untuk menjarah , logika aja dimana mana pemindahan uang pasti ada personil polisi mengawal sudah pasti bekerjasama dengan pihak bank. dan di video itu jelas ada mobil polisi dan beberapa personil polisi di lapangan," tulis salah satu netizen.

"Percaya ga percaya pasti ada yang ngutil uang nya," komentar netizen lainnya.

"Itu gimana ya? Emg kalo mobil bank pengangkut uang ga isi brankas di dalem mobilnya? Dari besi kan biasanya? Kok bisa berhamburan gtu ya?" tulis netizen lainnya.

"Itu yg ngumpulin petugasnya y gaess ada dari kepolisiannya jg. Jd jgn negative thibgking klo mereka ngembat duit. Dliat dlu baik2 videonya," komentar netizen.

"Tolong posting juga video saat uang d kumpulkan kembali k mobil. Video warga kembalikan uang k mobil jg ada, mereka ngumpulin duit untuk d kembalikan," tulis netizen. (akg)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:04
01:52
00:44
03:48
01:02
01:32
Viral