news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Ilustrasi shalat.
Sumber :
  • Pexels/Michael Burrows

Apakah Sah Shalat Jika Tidak Mengerti Arti Bacaannya? Ternyata Begini Kata Ustaz Abdul Somad

Apakah sah shalat jika tidak mengerti arti bacaan shalat? Ternyata begini penjelasan Ustaz Abdul Somad.
Rabu, 28 Januari 2026 - 06:37 WIB
Reporter:
Editor :

tvOnenews.com - Dalam kehidupan seorang Muslim, shalat bukan sekadar rutinitas harian, tetapi menjadi bentuk komunikasi paling intim antara hamba dan Allah SWT. 

Di dalam shalat, lisan melafalkan ayat-ayat suci, hati diharapkan hadir, dan jiwa diajak tunduk sepenuhnya. 

Namun, tidak sedikit umat Islam yang bertanya-tanya, apakah shalat tetap sah jika kita tidak memahami arti bacaan yang kita lafalkan?

Pertanyaan ini kerap muncul, terutama bagi mereka yang belum mendalami bahasa Arab secara mendalam, tetapi berusaha menjaga shalatnya dengan baik.

Pertanyaan tersebut dijawab secara tegas oleh Ustaz Abdul Somad dalam salah satu kajiannya.

Ilustrasi shalat
Sumber :
  • Pexels/Michael Burrows

Dalam penjelasannya, beliau menegaskan bahwa memahami arti bacaan bukanlah syarat sah shalat.

“Tidak sah shalat kalau tidak baca Al-Fatihah, apakah disyaratkan tahu artinya? Tidak,” ujar Ustaz Abdul Somad.

Artinya, rukun shalat tetap terletak pada bacaan dan gerakan yang sesuai tuntunan, bukan pada keharusan memahami makna setiap lafaz secara detail. Selama bacaan itu benar dan sesuai, shalat tetap sah.

Ustaz Abdul Somad kemudian menjelaskan bahwa yang terpenting adalah adanya pemahaman secara umum, bukan per kata.

“Tahu secara global saja, ‘kabiiraa walhamdulillaahi katsiiraa’ apa arti doa iftitah itu? Allah Maha Besar,” jelas Ustaz Abdul Somad.

Setelah itu, seseorang membaca Al-Fatihah, yang memang menjadi rukun utama shalat. 

Ilustrasi shalat
Sumber :
  • Pexels/Michael Burrows

Al-Fatihah wajib dibaca dan dilafalkan dengan benar. Namun, memahami arti setiap ayatnya secara rinci tidak menjadi syarat sahnya shalat.

Hal yang sama berlaku ketika membaca surat-surat pendek setelah Al-Fatihah.

Ustaz Abdul Somad menegaskan kembali kesimpulan penting ini “Jadi meski tak tahu artinya, tetap sah”.

Meski demikian, ia juga mengingatkan bahwa memahami makna bacaan shalat tetap merupakan sesuatu yang sangat dianjurkan.

“Tapi kita berusaha,” pungkasnya.

Usaha untuk mempelajari arti bacaan shalat akan membantu menghadirkan kekhusyukan, memperdalam rasa tunduk, dan memperkuat hubungan batin dengan Allah SWT. 

Ilustrasi shalat jamaah
Sumber :
  • Pexels/Mohammed Alim

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

03:44
03:26
01:32
06:03
01:24
05:06

Viral