- Aprilia Racing
MotoGP 2026: Mesin Dibekukan, Aprilia Cari Keunggulan Motor RS-GP Terbaru Lewat Detail Kecil
“Yang kami inginkan dari sisi aerodinamika adalah ‘menarik selimutnya’,” kata Sterlacchini, yang berarti mendapatkan karakter aerodinamika paling optimal di setiap fase berkendara.
“Kami ingin mendapatkan efisiensi yang lebih baik, sehingga bisa menghasilkan gaya aerodinamika yang benar-benar mendukung performa, tanpa harus membayar konsekuensi negatif dari keuntungan tersebut.”
“Tetapi drag, misalnya, justru membantu menghentikan motor. Jadi Anda perlu menghasilkan drag saat pengereman, tetapi tidak saat melaju di lintasan lurus utama.”
“Pada dasarnya, itulah pekerjaan berkelanjutan yang dilakukan semua pabrikan. Dan jika Anda lebih cerdas dan lebih cepat dibanding yang lain, Anda bisa mendapatkan hasil yang lebih baik.”
Sterlacchini langsung memberi dampak besar pada musim debutnya sebagai direktur teknis Aprilia.
RS-GP versi 2025 berhasil meraih empat kemenangan Grand Prix dan tiga kemenangan Sprint, membawa Aprilia finis di posisi kedua klasemen konstruktor serta posisi ketiga klasemen pembalap melalui Marco Bezzecchi.
(aes)