News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Satu Dekade Pertamina Eco Runfest, Pertamina Ajak Masyarakat Ikuti Gaya Hidup Ramah Lingkungan

Setelah sukses menggelar EcoRun dan EcoFest tahun 2022, Pertamina kembali mengadakan Pertamina Eco RunFest ke-10 di Istora Senayan, Jakarta, pada 26 November 2023 mendatang. 
Senin, 9 Oktober 2023 - 19:39 WIB
Satu Dekade Pertamina Eco Runfest, Pertamina Ajak Masyarakat Ikuti Gaya Hidup Ramah Lingkungan
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, tvOnenews.com - Setelah sukses menggelar EcoRun dan EcoFest tahun 2022, Pertamina kembali mengadakan Pertamina Eco RunFest ke-10 di Istora Senayan, Jakarta, pada 26 November 2023 mendatang. 

Kegiatan tahun ini spesial karena akan menjadi perayaan satu dekade Pertamina Eco RunFest. Dengan tema “Energizing Your Move”, Pertamina menargetkan 16.500 peserta, untuk dapat membiasakan gaya hidup ramah lingkungan melalui berbagai kegiatan yang sarat ilmu lingkungan. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Dengan konsep keberlanjutan ini, Pertamina mengajak peserta Eco Run dan Eco Fest untuk melihat dan berpartisipasi pada berbagai seni instalasi dan workshop dengan menggunakan material daur ulang,” ungkap Vice President Corporate Communication Fadjar Djoko Santoso. 

Berbagai kegiatan akan diselenggarakan, yaitu Eco Run sebagai kegiatan lari dengan berbagai kategori, Eco Market sebagai bazaar produk lokal dan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) binaan Pertamina, serta seni instalasi dan workshop dengan material daur ulang. 

tvonenews

Sementara, pada Eco Fest, Pertamina akan menggelar Energizing Music Festival yang akan dimeriahkan oleh berbagai musisi lintas generasi seperti Raisa, Tulus, D’Masiv, Yura Yunita, Andien, Kunto Aji, Lyodra, Afgan, Efek Rumah Kaca, Ziva Magnolya, Armada, Juicy Luicy, Idgitaf, Fourtwnty dan Project Pop.

EcoRun terdiri dari empat kategori. Saat ini tiketnya sudah bisa dibeli melalui aplikasi MyPertamina, dengan biaya partisipasi mulai dari Rp250 ribu untuk kategori 1,5K Family Run, Rp200 ribu untuk kategori 5K Fun Run, Rp350 ribu untuk kategori 10K Race dan Rp450 ribu untuk kategori 21K Half Marathon. 

“Peserta juga akan mendapatkan race pack berupa jersey exclusive, tas sepatu, BIB (nomor pelari) dan juga medali eksklusif pada hari pelaksanaannya. Serta, bagi peserta yang memenangkan kategori 10K dan 21K akan disediakan hadiah dengan total nilai hingga ratusan juta rupiah,” ungkap Fadjar. 

Pada Ecofest, masyarakat dapat membeli tiket Presale sebesar Rp125 ribu dan harga tiket Normal sebesar Rp 175 ribu melalui aplikasi MyPertamina. “Masyarakat kami imbau untuk memanfaatkan harga Presale yang lebih menguntungkan,” tambah Fadjar. 

 Tak hanya itu, Peserta berkesempatan untuk memenangkan doorprize menarik, serta bagi Peserta yang memenangkan kategori lari 10K dan 21K, akan ada hadiah dengan total nilai hingga ratusan juta rupiah. 

“Kami berharap masyarakat dapat mengikuti dan menikmati seluruh kegiatan Ecorunfest Pertamina tahun 2023 ini. Selain sehat, masyarakat akan teredukasi dengan berbagai macam  kegiatan dan workshop ramah lingkungan, serta menikmati hiburan dari beberapa artis kenamaan Tanah Air,” pungkas Fadjar.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Untuk mengikuti kegiatan ini, masyarakat dapat mengunduh aplikasi MyPertamina dan melakukan registrasi. Pada banner Pertamina Eco RunFest, masyarakat akan diarahkan ke website Pertamina Eco RunFest 2023 dan melanjutkan transaksi pembelian sesuai dengan kategori yang diinginkan. Untuk informasi lebih jelas terkait Pertamina Eco RunFest 2023, dapat mengunjungi www.pertaminaecorunfest.com atau media sosial Instagram @pertamina.ecorunfest, sedangkan Meta (Twitter)  dan Facebook : Pertamina.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDG’s). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina. (chm)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Akhirnya Inara Rusli Ungkap Tempat Pertama Kali Jumpa Insanul Fahmi, Pertemuan Singkat Jadi Istri Kedua

Akhirnya Inara Rusli Ungkap Tempat Pertama Kali Jumpa Insanul Fahmi, Pertemuan Singkat Jadi Istri Kedua

Insanul Fahmi sebut bahwa Inara Rusli, awalnya tidak tahu bahwa ia sudah menikah karena tidak pernah ditanyakan.
Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Gaston Avila, bek Argentina milik Ajax dengan nilai Rp43 miliar, ramai dikaitkan dengan Persib Bandung. Siap gantikan Federico Barba? Ini profil dan faktanya.
Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Simak ramalan zodiak besok, 14 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Prediksi lengkap soal asmara, karier, keuangan.
Sedia Payung Sekarang, Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan Seharian, Begini Prediksi BMKG

Sedia Payung Sekarang, Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan Seharian, Begini Prediksi BMKG

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan prakiraan cuaca di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) hari ini, Selasa (13/1).
Tuduhan Arman Tsarukyan kepada UFC: Paddy Pimblett Sengaja Diberi Jalan agar Juara

Tuduhan Arman Tsarukyan kepada UFC: Paddy Pimblett Sengaja Diberi Jalan agar Juara

Arman Tsarukyan menuding jika UFC sengaja mempertemukan Paddy Pimblett dengan Justin Gaethje agar petarung Liverpool itu bisa menjadi juara kelas ringan interim
Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Simak ramalan zodiak besok, 14 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Prediksi lengkap seputar asmara, karier, dan keuangan di sini!

Trending

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

Presiden ke-6 RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan bahwa partainya bersama Presiden Prabowo harus menjadi solusi mengentaskan masalah bangsa.
Lebih dari 2.000 Warga Jakarta Terpaksa Mengungsi akibat Banjir

Lebih dari 2.000 Warga Jakarta Terpaksa Mengungsi akibat Banjir

Lebih dari 2.000 jiwa di Jakarta terpaksa meninggalkan tempat tinggal mereka dan mencari perlindungan di lokasi pengungsian setelah banjir besar merendam pemukiman mereka, Senin (12/1).
Hasil Liga Italia: Emil Audero Lebih Sial daripada Jay Idzes, Juventus Ngamuk hingga Bantai Cremonese 5-0

Hasil Liga Italia: Emil Audero Lebih Sial daripada Jay Idzes, Juventus Ngamuk hingga Bantai Cremonese 5-0

Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, menjadi lebih sial ketimbang rekan senegaranya, Jay Idzes. Sebab, Juventus berhasil melanjutkan tren positifnya dengan menang 5-0 atas Cremonese.
AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

Presiden ke-6 sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membeberkan alasan Ketua Umum (Ketum) tak hadiri puncak perayaan Natal Nasional Partai Demokrat, Senin (12/1/2026).
Jakarta Barat Dikepung Banjir, 9 RT Masih Terendam Hingga Tengah Malam, Ketinggian Air Capai 75 Cm

Jakarta Barat Dikepung Banjir, 9 RT Masih Terendam Hingga Tengah Malam, Ketinggian Air Capai 75 Cm

Banjir masih belum sepenuhnya surut di sejumlah wilayah Jakarta Barat hingga Senin (11/1) malam pukul 23.00 WIB.
Resmi! Real Madrid Pecat Xabi Alonso usai Ditaklukkan Barcelona, Alvaro Arbeloa Jadi Interim

Resmi! Real Madrid Pecat Xabi Alonso usai Ditaklukkan Barcelona, Alvaro Arbeloa Jadi Interim

Real Madrid resmi mengumumkan pemecatan Xabi Alonso pada Selasa (13/1/2026) dini hari WIB. Keputusan ini diambil setelah kekalahan dari Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT