News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Ini Tips dan Trik Jaga Keamanan Privasi Secara Digital

Seluruh aktivitas di dunia maya berpotensi menghadapi masalah keamanan digital.
Rabu, 14 Agustus 2024 - 17:44 WIB
Seluruh aktivitas di dunia maya berpotensi menghadapi masalah keamanan digital.
Sumber :
  • Istimewa

tvOnenews.com - Seluruh aktivitas di dunia maya berpotensi menghadapi masalah keamanan digital. Meski begitu, melakukan aktivitas bermedia digital dengan berlandaskan nilai-nilai kebangsaan Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika, diyakini mampu menjaga keamanan privasi secara digital.

”Aktivitas berselancar di media digital seperti menjelajah, mencari hiburan, bermain, sosialisasi, beropini, dan bertransaksi, hendaknya didasari dengan nilai-nilai Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika,” tutur Manajer Marketing Compass Publishing Indonesia Femikhirana Widjaja dalam webinar literasi digital di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Rabu (14/8).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Diskusi virtual untuk segmen pendidikan yang diikuti pelajar sejumlah sekolah menengah di wilayah Ngawi itu, digelar Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Timur.

Dalam diskusi bertajuk ”Tips dan Trik Menjaga Keamanan Privasi Secara Digital”, Femikhirana menegaskan, bentuk kecakapan digital yang Pancasilais dan ber-Bhinneka Tunggal Ika itu, ditunjukkan dengan cara berperilaku dan berpartisipasi aktif dengan landasan Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika.

”Dampak rendahnya pemahaman nilai Pancasila dalam kegiatan digital, mereka tidak memahami batasan kebebasan berekspresi (bullying, hate speech, provokasi, hoaks), serta tidak mampu membedakan keterbukaan informasi publik dengan pelanggaran privasi di ruang digital,” jelas Femikhirana dalam diskusi yang dipandu moderator Chichi Zakaria itu.

Selain itu, lanjut Femikhirana, dampak rendahnya pemahaman nilai Pancasila dalam kegiatan digital, pengguna tidak mampu membedakan  misinformasi, disinformasi dan malinformasi. ”Misinformasi adalah informasi salah namun tidak sengaja dibuat untuk menyebabkan kekacauan; disinformasi merupakan informasi salah dan sengaja dibuat untuk menyebabkan kekacauan; malinformasi yaitu peristiwa yang benar terjadi namun digunakan untuk menimbulkan kekacauan,” rinci Femikhirana.

Di akhir paparannya, Femi juga mengingatkan pelajar yang menjadi peserta webinar untuk mengenali konten lain, seperti koneksi yang salah, yaitu konten dengan gambar, judul dan isi yang tak saling mendukung.

”Lalu, satir atau tak ada niat merugikan tapi berpotensi menipu; serta koneksi yang menyesatkan atau informasi yang sesat yang dipakai untuk membingkai isu atau orang tertentu,” tutup Femikhirana Widjaja dalam diskusi yang diikuti lewat nonton bareng (nobar) para pelajar.

Sekolah menengah di Kabupaten Ngawi yang mengikuti kegiatan nobar di ruang kelas, di antaranya: SMPN 2 dan SMPN 3 Karangjati, SMPN 1 Bringin, SMPN 1 Geneng, SMPN 1 Kendal, SMPN 1 dan SMPN 4 Ngawi, SMPN 1 Gerih, SMPN 1 Kwadungan, SMPN 1 Kasreman, dan SMPN 1 Pangkur. 

Dari sudut pandang berbeda, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi M. Fachrudin menyoroti pentingnya etika digital bagi pelajar yang meliputi tanggung jawab, pengembangan karakter, keamanan dan privasi.

”Penting bagi pelajar untuk memahami bahwa mereka memiliki tanggung jawab atas perilaku online mereka dan dampaknya kepada orang lain; membantu dalam pengembangan karakter seperti kejujuran, empati dan tanggung jawab sosial; serta memahami etika digital untuk melindungi diri dari ancaman online dan memastikan privasi tetap terjaga,” jelas M. Fachrudin.

Sementara penyanyi Inta Oceania yang tampil sebagai key opinion leader diskusi berpesan, menjaga keamanan privasi secara digital penting dilakukan lantaran kita tidak tahu niat semua orang pengguna media digital. ”Tidak bisa dipastikan bahwa setiap pengguna media sosial memiliki niat yang baik,” tegasnya.

Tips untuk menjaga privasi akun media sosial, menurut Inta, gunakan koneksi yang aman, password unik dan kuat, ganti password secara berkala, aktifkan autentifikasi dua faktor (2FA), hindari klik link sembarangan, cek kredibilitas website, dan lindungi perangkat dengan antivirus.

tvonenews

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Untuk diketahui, webinar seperti digelar di Ngawi ini merupakan bagian dari program Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) yang dihelat Kemkominfo. GNLD digelar sebagai salah satu upaya untuk mempercepat transformasi digital di sektor pendidikan hingga kelompok masyarakat menuju Indonesia yang #MakinCakapDigital.
 
Sampai dengan akhir 2023, program #literasidigitalkominfo mencatat sebanyak 24,6 juta orang telah mengikuti program peningkatan literasi digital yang dimulai sejak 2017. Kegiatan ini diharapkan mampu menaikkan tingkat literasi digital 50 juta masyarakat Indonesia hingga akhir 2024.

Kecakapan digital menjadi penting, karena – menurut hasil survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) – pengguna internet di Indonesia pada 2024 telah mencapai 221,5 juta jiwa dari total populasi 278,7 juta jiwa penduduk Indonesia.(chm)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Reaksi Jordan Susanto Usai Jalani Debut Manis Bersama Samator di Proliga 2026, Raih Kemenangan Sempurna atas Garuda Jaya

Reaksi Jordan Susanto Usai Jalani Debut Manis Bersama Samator di Proliga 2026, Raih Kemenangan Sempurna atas Garuda Jaya

Bintang Timnas Voli Indonesia, Jordan Susanto mengaku senang bisa menjalani debut manisnya bersama Surabaya Samator di Proliga 2026 seri Gresik.
Pria Tewas Misterius Dalam Mobil Gran Max Putih yang Masih Menyala di Tol Japek

Pria Tewas Misterius Dalam Mobil Gran Max Putih yang Masih Menyala di Tol Japek

Mobil tiba-tiba terhenti di KM 27 Tol Jakarta–Cikampek menarik perhatian petugas patroil. Ternyata ditemukan seorang pria meninggal dunia dalam Gran Max putih.
Siap Bawa Persib Bandung Bungkam Persis Solo, Andrew Jung: Persiapan Saya Selalu untuk Meraih Kemenangan

Siap Bawa Persib Bandung Bungkam Persis Solo, Andrew Jung: Persiapan Saya Selalu untuk Meraih Kemenangan

Striker Persib, Andrew Jung, yakin bisa bawa Maung Bandung mencuri poin di kandang Persis Solo. Apakah Persib Bandung bisa melanjutkan tren kemenangannya lagi?
Prediksi Starting Line Up Ajax Jika Maarten Paes Bergabung, Langsung Jadi Kiper Utama atau Cadangan?

Prediksi Starting Line Up Ajax Jika Maarten Paes Bergabung, Langsung Jadi Kiper Utama atau Cadangan?

Menilik peluang Maarten Paes yang selangkah lagi gabung Ajax Amsterdam, apakah jadi penjaga gawang utama ataupun harus berjuang dari kiper cadangan di klub itu.
Nyunda Banget, Layvin Kurzawa Langsung Dapat Julukan Baru dari PSG usai Gabung Persib Bandung

Nyunda Banget, Layvin Kurzawa Langsung Dapat Julukan Baru dari PSG usai Gabung Persib Bandung

Kedatangan Layvin Kurzawa ke Persib ternyata bukan cuma menghebohkan publik bola Tanah Air. Klub lamanya, PSG, tiba-tiba beri julukan untuk eks pemainnya itu.
Musim Hujan Rawan Terkena Campak, Kenali Gejala dan Penanganannya pada Anak

Musim Hujan Rawan Terkena Campak, Kenali Gejala dan Penanganannya pada Anak

Musim hujan meningkatkan risiko campak pada anak. Kenali gejala awal, ciri ruam campak, komplikasi berbahaya, serta pentingnya imunisasi untuk pencegahan.

Trending

Update Bursa Transfer Persib: Si Anak Hilang Pulang, Satu Pemain Santer Dikabarkan Hengkang

Update Bursa Transfer Persib: Si Anak Hilang Pulang, Satu Pemain Santer Dikabarkan Hengkang

Persib Bandung memulangkan Dedi Kusnandar jelang bursa transfer paruh musim tutup, namun berpotensi kehilangan Febri Hariyadi yang dirumorkan hengkang ke Persis Solo.
Semakin Panas, Ressa Tutup Pintu Maaf untuk Denada Siap Tempuh Persidangan, Begini Penjelasan Kuasa Hukum

Semakin Panas, Ressa Tutup Pintu Maaf untuk Denada Siap Tempuh Persidangan, Begini Penjelasan Kuasa Hukum

Artis Indonesia, Denada jadi sorotan publik karena tersandung kasus dugaan penelantaran anak. Kini kasusnya siap ke persidangan.
Mediasi Ketiga Gagal, Kuasa Hukum Ressa Rizky Rossano Spill Agenda Sidang Denada Selanjutnya

Mediasi Ketiga Gagal, Kuasa Hukum Ressa Rizky Rossano Spill Agenda Sidang Denada Selanjutnya

​​​​​​​Mediasi ketiga gagal, kuasa hukum Ressa Rizky Rossano spill agenda sidang Denada serta kesiapan melanjutkan perkara ke persidangan PN Banyuwangi.
Peluk Denada yang Menangis di Studio, Pengakuan Jujur Caren Delano soal Polemik Ressa Rizky Rossano

Peluk Denada yang Menangis di Studio, Pengakuan Jujur Caren Delano soal Polemik Ressa Rizky Rossano

​​​​​​​Caren Delano ungkap pengakuan jujur usai memeluk Denada yang menangis di studio, di tengah polemik hukum Ressa Rizky Rossano yang jadi sorotan publik.
Denada Bantah Telantarkan Anak, Kuasa Hukum Ressa Rizky Tantang Tunjukkan Bukti di Pengadilan

Denada Bantah Telantarkan Anak, Kuasa Hukum Ressa Rizky Tantang Tunjukkan Bukti di Pengadilan

Kuasa hukum Denada memberi klaim bahwa kliennya tidak pernah menelantarkan sang anak, kuasa hukum Ressa Rizky tantang bawa bukti-bukti tersebut di pengadilan.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak 31 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo, membahas peluang finansial, risiko, serta angka hoki harian.
Ramalan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, hingga Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, hingga Virgo

Simak ramalan zodiak besok, 31 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Prediksi lengkap mulai dari asmara, karier, hingga keuangan.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT