News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Ribuan Warga Palestina Makin Ketakutan dari Serangan Udara Israel, Berlindung di Rumah Sakit Jalur Gaza

Demi menghindari serangan udara Israel ribuan warga Palestina berlindung di Rumah Sakit Al-Shifa, rumah sakit terbesar di Jalur Gaza. Begini penuturan saksi.
Minggu, 15 Oktober 2023 - 03:30 WIB
Masyarakat di Kota Rafah di Jalur Gaza bagian selatan pada Kamis (12/10/2023) membantu upaya penyelamatan para korban rentetan serangan udara Israel.
Sumber :
  • ANTARA/Khaled Omar/Xinhua/tm

Istanbul, tvOnenews.com - Demi menghindari serangan udara Israel ribuan warga Palestina berlindung di Rumah Sakit Al-Shifa, rumah sakit terbesar di Jalur Gaza.

Hal itu diungkap oleh seorang pejabat rumah sakit, Sabtu (14/10/2023).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Sekitar 35.000 warga Gaza berlindung di rumah sakit dari agresi Israel,” kata Direktur Rumah Sakit Al-Shifa, Mohamed Abu Slima, di Facebook.

“Warga benar-benar panik dan ketakutan,” katanya.

Menurutnya banyak keluarga yang mendirikan tenda di sekitar rumah sakit.

Sebelumnya, militer Israel memperingatkan 1,1 juta penduduk di utara Gaza untuk mengungsi dari rumah mereka dan segera pindah ke selatan Jalur Gaza, Jumat (13/10/2023).

Seruan itu menyebabkan ribuan orang panik hingga berlindung di rumah sakit.

Kementerian Kesehatan yang berbasis di Gaza mengatakan sedikitnya 70 warga Palestina tewas dan 200 lainnya luka-luka dalam serangan udara Israel terhadap iring-iringan truk pembawa warga Palestina yang mengungsi dari Jalur Gaza utara ke bagian selatan. 

Juru bicara Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Stephane Dujarric memperingatkan bahwa perintah pengosongan wilayah utara Gaza akan menimbulkan konsekuensi kemanusiaan yang mengerikan bagi warga Palestina.

Pasukan Israel terus melancarkan serangan militer di Jalur Gaza sebagai tanggapan atas serangan militer oleh kelompok Palestina Hamas di wilayah Israel.

Konflik tersebut dimulai pada Sabtu akhir pekan lalu ketika Hamas memulai Operasi Badai Al Aqsa –sebuah serangan mendadak yang mencakup serangkaian peluncuran roket dan serbuan ke Israel melalui darat, laut dan udara.

Hamas mengatakan operasi tersebut merupakan pembalasan atas penyerbuan Masjid Al Aqsa di Yerusalem Timur, yang diduduki Israel, dan meningkatnya kekerasan oleh kalangan pemukim Israel terhadap warga Palestina.

Militer Israel kemudian melancarkan "Operasi Pedang Besi" yang menargetkan Hamas di Jalur Gaza.

Israel juga memutus pasokan air dan listrik ke Gaza. 

Situasi itu menambah kesengsaraan masyarakat Gaza, yang sudah menderita akibat blokade Israel sejak 2007.

Sejak perang Israel-Hamas pecah akhir pekan lalu, sudah lebih dari 3.300 orang terbunuh, termasuk 1.900 warga Palestina dan 1.400 warga Israel.(ant/muu)

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

tvonenews

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Lula Lahfah Meninggal Dunia, Reza Arap Tulis Pesan Pilu

Lula Lahfah Meninggal Dunia, Reza Arap Tulis Pesan Pilu

Unggahan pilu Reza Arap setelah kekasihnya, Lula Lahfah dinyatakan meninggal dunia pada Jumat (23/1/2026) malam. Seperti apa? Simak selengkapnya di bawah ini!
Indonesia Harus Setoran Rp16,9 Triliun di Dewan Perdamaian Gaza, PDIP Khawatir Jadi Beban

Indonesia Harus Setoran Rp16,9 Triliun di Dewan Perdamaian Gaza, PDIP Khawatir Jadi Beban

Presiden Prabowo Subianto memutuskan Indonesia bergabung menjadi anggota Board of Peace atau Dewan Perdamaian Gaza. 
Prediksi Barcelona vs Real Oviedo 25 Januari 2026, Blaugrana Mode Jaga Puncak Demi Amankan Tahta La Liga

Prediksi Barcelona vs Real Oviedo 25 Januari 2026, Blaugrana Mode Jaga Puncak Demi Amankan Tahta La Liga

Prediksi Barcelona vs Real Oviedo 25 Januari 2026 menjadi sorotan utama pekan ke-21 La Liga 2025–2026. Blaugrana incar kemenangan demi jaga jarak dengan Madrid.
Imbas Genangan Banjir Jakarta, Rute Transjakarta Dialihkan, Ini Daftarnya

Imbas Genangan Banjir Jakarta, Rute Transjakarta Dialihkan, Ini Daftarnya

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mengalihkan layanan ​Koridor 3 (Kalideres-Monas), Rute 3F (Kalideres-GBK) dan Rute 2A (Pulo Gadung-Rawa Buaya) ​karena ada genangan di sekitar Halte Pulo Nangka.
Sebelum Dikabarkan Meninggal Dunia, Lula Lahfah Mengaku Alami Empat Sakit sampai Dirawat di RS

Sebelum Dikabarkan Meninggal Dunia, Lula Lahfah Mengaku Alami Empat Sakit sampai Dirawat di RS

Kabar kepergian pacar artis indonesia, Reza Arap ini mengejutkan netizen di media sosial. Berikut penjelasan Polisi.
Liverpool vs MU, Adu Kuat Datangkan Pemain Bernilai Rp1,8 Triliun

Liverpool vs MU, Adu Kuat Datangkan Pemain Bernilai Rp1,8 Triliun

Liverpool dan Manchester United dikabarkan terlibat persaingan ketat untuk mendatangkan gelandang Crystal Palace, Adam Wharton, yang dibanderol harga fantastis.

Trending

Lula Lahfah Sempat Ungkap Kronologi Gejala Penyakitnya, dari Meriang Kini Pacar Reza Arap itu Meninggal Dunia

Lula Lahfah Sempat Ungkap Kronologi Gejala Penyakitnya, dari Meriang Kini Pacar Reza Arap itu Meninggal Dunia

Selebgram Lula Lahfah, pacar Reza Arap ditemukan meninggal dunia di unit apartemen di Jaksel, Jumat (23/1/2026). Ia sempat mengungkap gejala penyakitnya viral.
Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dunia maya digegerkan dengan adanya informasi soal selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di Apartemen Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026) malam.
Dirumorkan karena GERD, Surat Keterangan Meninggal Dunia Lula Lahfah Viral dan Terungkap Penyebab Kematiannya

Dirumorkan karena GERD, Surat Keterangan Meninggal Dunia Lula Lahfah Viral dan Terungkap Penyebab Kematiannya

Heboh kabar meninggalnya pacar Reza Arap, Lula Lahfah. Polisi pun memberikan penjelasan lengkapnya.
Cuaca Hari Ini 24 Januari 2026: Ini Penyebab Angin Kencang dan Potensi Hujan di Sejumlah Wilayah

Cuaca Hari Ini 24 Januari 2026: Ini Penyebab Angin Kencang dan Potensi Hujan di Sejumlah Wilayah

Cuaca hari ini 24 Januari 2026 dipengaruhi hujan dan angin kencang. Simak penjelasan BMKG soal kenapa angin kencang hari ini dan wilayah terdampak.
Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Akun instagram milik selebgram sekaligus artis Lula Lahfah diserbu netizen usai kekasih dari Reza Arap itu dikabarkan meninggal dunia.
Bukan Reza Arab, Ini Orang Pertama yang Punya Firasat Soal Keadaan Lula Lahfah Sebelum Ditemukan Meninggal Dunia

Bukan Reza Arab, Ini Orang Pertama yang Punya Firasat Soal Keadaan Lula Lahfah Sebelum Ditemukan Meninggal Dunia

Kabar duka datang dari kekasih Reza Arab, Lula Lahfah yang ditemukan meninggal dunie di apartemennya di kawasan Jakarta Selatan.
Lula Lahfah Meninggal di Usia 26 Tahun, Ini 4 Penyakit yang Dideritanya Selama Ini

Lula Lahfah Meninggal di Usia 26 Tahun, Ini 4 Penyakit yang Dideritanya Selama Ini

Kabar meninggalnya Selebgram Lula Lahfah mengejutkan banyak orang. Tak terkecuali para teman dan fansnya.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT