LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Yusril Ihza Mahendra di Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Jumat (15/3/2024)
Sumber :
  • tvOnenews/Syifa Aulia

Kubu Prabowo-Gibran Siapkan 36 Pengacara untuk Hadapi Gugatan Ganjar-Mahfud di MK

Koalisi pendukung Prabowo-Gibran tengah menyiapkan hingga 36 pengacara untuk menghadapi gugatan sengketa Pemilu 2024 yang akan dilayangkan pihak Ganjar-Mahfud.

Jumat, 15 Maret 2024 - 09:50 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mengungkapkan koalisi paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, siap menghadapi sengketa Pemilu 2024.

Seperti diketahui, koalisi paslon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD rencananya akan menggugat hasil Pemilu 2024 ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Yusril mengatakan pihaknya sudah menyiapkan sebanyak 36 pengacara untuk mengurusi gugatan tersebut.

“Ada 35-36 lawyer (pengacara) dan sebagaian besar adalah lawyer profesional. Dan beberapa adalah nama-nama yang diusulkan oleh parpol koalisi. Dari Golkar ada, Gerindra ada, partai-partai lain juga ada,” kata Yusril di Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Kamis (15/3/2024).

Baca Juga :

Dia mengatakan pimpinan dalam tim kuasa hukum ditunjuk oleh Prabowo. Yusril mengaku sebagai ketua tim kuasa hukum. Kemudian, yang menjadi wakil ketua adalah Otto Hasibuan, O.C Kaligis, dan Fahri Bachmid.

Prabowo Gibran

Yusril menjelaskan koalisi Prabowo-Gibran akan mengajukan ke MK sebagai pihak terkait. Hal itu setelah ada gugatan dari koalisi Ganjar-Mahfud maupun koalisi paslon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

“Para lawyer sudah merumuskan draft surat kuasanya. Sebentar lagi akan disampaikan kepada Pak Prabowo dan Pak Gibran untuk ditandatangani,” ungkapnya.

Lebih lanjut, dia menjelaskan pihak terkait akan sejajar dengan KPU RI sebagai tergugat. Pihaknya nanti akan menyanggah semua bukti hingga keterangan saksi dari penggugat, yang menyatakan ada kecurangan di Pemilu 2024.

“Dan kita juga bisa ajukan bukti-bukti sebaliknya. Jadi kalau mereka katakan ada kecurangan, kita bilang, ini enggak curang kok. Ini buktinya,” beber Yusril. (saa/iwh)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
PDIP Sebut Penegakan Hukum Sekarang Tak Lebih Baik dari Zaman Orde Baru, Hasto: Sering Ditunggangi

PDIP Sebut Penegakan Hukum Sekarang Tak Lebih Baik dari Zaman Orde Baru, Hasto: Sering Ditunggangi

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto menilai penegakan hukum zaman sekarang tidak lebih baik dari zaman kolonial dan Orde Baru (Orba).
Trenggono Lantik Dirjen Baru untuk Lawan Praktik Penyelundupan Benih Bening Lobster 

Trenggono Lantik Dirjen Baru untuk Lawan Praktik Penyelundupan Benih Bening Lobster 

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melantik Direktur Jenderal Pengawasan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) yang baru, yakni Pung Nugroho Saksono.
Libur Idul Adha dan Sekolah, KAI Divre III Palembang Sediakan 75 Ribu Lebih Tempat Duduk

Libur Idul Adha dan Sekolah, KAI Divre III Palembang Sediakan 75 Ribu Lebih Tempat Duduk

Menyambut libur sekolah dan libur lebaran Idul Adha 1445 H, PT KAI Divre lll Palembang, menyediakan 75.968 tempat duduk untuk keberangkatan tanggal 13 Juni samp
KKP Ungkap Kapal Buron Run Zheng 05 Masih di Papua Nugini

KKP Ungkap Kapal Buron Run Zheng 05 Masih di Papua Nugini

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mengungkapkan kapal ikan asing Run Zheng 05 berbendera Rusia masih berada di Papua Nugini
Khofifah Mau Tampung Pengungsi Anak Palestina ke Jatim, Prabowo Lapor ke Jokowi

Khofifah Mau Tampung Pengungsi Anak Palestina ke Jatim, Prabowo Lapor ke Jokowi

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengatakan Indonesia siap menampung anak-anak Palestina yang mengalami trauma akibat perang antara gerakan perjuangan Palestina Hamas dengan militer Israel.
Shin Tae-yong Bisa Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Jika 3 Striker Eropa Ini Bersedia Gabung ke Skuad Garuda

Shin Tae-yong Bisa Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Jika 3 Striker Eropa Ini Bersedia Gabung ke Skuad Garuda

Pelatih Shin Tae-yong bisa antarkan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 jika striker Eropa ini bersedia untuk memperkuat skuad Garuda di babak kualifikasi.
Trending
Timnas Indonesia Dipastikan Bukan Cuma Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Suara Hati Kiper Filipina Setelah Tampil Sebagai Starter

Timnas Indonesia Dipastikan Bukan Cuma Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Suara Hati Kiper Filipina Setelah Tampil Sebagai Starter

Timnas Indonesia dipastikan bukan cuma lolos ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia dan suara hati kiper Filipina setelah tampil sebagai starter adalah dua berita terpopuler.
Mencengangkan! Sisir Rumah Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Asal Jakarta di Pati, Polisi Temukan Puluhan Kendaraan Bodong Diduga Hasil Penggelapan

Mencengangkan! Sisir Rumah Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Asal Jakarta di Pati, Polisi Temukan Puluhan Kendaraan Bodong Diduga Hasil Penggelapan

Kejar para pelaku kasus pengeroyokan bos rental mobil di Pati, Jawa Tengah, tim gabungan dari Dirkrimsus Polda Jawa Tengah dan Polresta Pati, menyisir dan melakukan sweeping di lokasi terjadinya pengeroyokan.
7 Pemain Keturunan Grade A yang Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Nomor 2 Paling Ditunggu!

7 Pemain Keturunan Grade A yang Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Nomor 2 Paling Ditunggu!

Daftar tujuh pemain keturunan grade A yang paling berpotensi memperkuat Timnas Indonesia di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang.
Tilep Duit Pajak Bumi dan Bangunan, Perangkat Desa di Brebes Ditahan Kejaksaan

Tilep Duit Pajak Bumi dan Bangunan, Perangkat Desa di Brebes Ditahan Kejaksaan

ebocoran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) marak terjadi di Brebes, Jawa Tengah akibat tidak disetorkan ke kas daerah (kasda), oleh para petugas pemungut pajak atau disebut dengan kopak.
Tak Berhenti di Calvin Verdonk, Menpora Pastikan Ada Pemain Naturalisasi Lagi Demi Timnas Indonesia

Tak Berhenti di Calvin Verdonk, Menpora Pastikan Ada Pemain Naturalisasi Lagi Demi Timnas Indonesia

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menyebut bahwa naturalisasi pesepak bola masih dilakukan untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Termasuk Pemain Naturalisasi, 3 Pemain Persib Eks Timnas Indonesia ini Jadi Incaran Selama Bursa Transfer Liga Indonesia

Termasuk Pemain Naturalisasi, 3 Pemain Persib Eks Timnas Indonesia ini Jadi Incaran Selama Bursa Transfer Liga Indonesia

Persib Bandung tampaknya akan lebih dahulu melakukan bersih-bersih dengan melepas pemain yang tak memiliki banyak menit bermain pada musim lalu. 
AFC Pilih Thom Haye Jadi Bintang Lapangan di Putaran Dua Kualifikasi Piala Dunia 2026

AFC Pilih Thom Haye Jadi Bintang Lapangan di Putaran Dua Kualifikasi Piala Dunia 2026

Thom Haye berhasil membawa kemenangan Timnas Indonesia atas Filipina 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6/2024). 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Jendela Islam
13:30 - 14:00
Khazanah Islam
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
Selengkapnya