News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Proyek Whoosh Dinilai Beban Sosial, Pengamat Peringatkan Prabowo: Hati-Hati, Agar Tidak Jadi Beban Politik!

Iwan menilai proyek strategis era pemerintahan Presiden ke-7, Joko Widodo, itu harus ditempatkan secara proporsional sebagai proyek komersial
Selasa, 4 November 2025 - 10:07 WIB
Kereta cepat Jakarta-Bandung (Whoosh).
Sumber :
  • tvOnenews.com/Cepi Kurnia

Jakarta, tvOnenews.com — Kritik terhadap kelanjutan proyek Kereta Cepat Jakarta–Bandung terus bergulir. Pengamat Indonesia Political Review (IPR), Iwan Setiawan, menegaskan bahwa Whoosh bukanlah proyek investasi sosial, melainkan murni investasi bisnis yang menyedot anggaran raksasa dan berpotensi meninggalkan beban besar bagi pemerintah baru.

Iwan menilai proyek strategis era pemerintahan Presiden ke-7, Joko Widodo, itu harus ditempatkan secara proporsional sebagai proyek komersial, bukan program publik yang dibangun untuk kepentingan langsung masyarakat.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Soal kereta cepat ini bukanlah persoalan investasi sosial. Karena pembangunannya memakan anggaran banyak dan ditujukan untuk sektor bisnis. Jadi harus dipisahkan antara investasi sosial dengan investasi bisnis,” ujarnya, saat dihubungi tvOnenews.com, Selasa (4/11/2025).

Lebih jauh, Iwan menegaskan proyek tersebut bahkan berubah menjadi beban negara yang harus ditanggung oleh Presiden RI, Prabowo Subianto.

“Ini bukan proyek investasi sosial melainkan beban sosial, hal ini karena proyek tersebut meninggalkan utang yang besar dan beban untuk pemerintahan Prabowo,” tuturnya.

Ia mengingatkan pemerintahan Prabowo agar berhati-hati menentukan keputusan terkait masa depan Whoosh, termasuk opsi restrukturisasi maupun intervensi keuangan negara terhadap proyek tersebut.

“Presiden Prabowo harus berhati-hati dalam mengambil keputusan agar tidak menjadi beban politik. Jika tidak hati-hati, ini akan berdampak negatif terhadap Prabowo,” kata Iwan.

Iwan menekankan pentingnya transparansi penuh dan evaluasi menyeluruh terhadap proyek yang menelan biaya besar itu.

“Soal transparansi dalam pengelolaan dan kejelasan arah bisnis menjadi kunci agar proyek kereta cepat tidak membebani keuangan negara maupun citra politik pemerintahan baru,” tegasnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kereta cepat Jakarta–Bandung, yang diresmikan pada 2023, menjadi proyek infrastruktur paling ambisius Indonesia dan dipromosikan sebagai simbol modernisasi transportasi.

Namun hingga kini, sorotan publik terus menguat terkait efisiensi, beban utang, serta manfaat ekonominya bagi masyarakat luas. (agr/nba)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Harga Emas Antam Hari Ini 23 Januari 2026 Nyaris Sentuh Rp3 Juta, Harganya Kini Rp2.880.000 per Gram

Harga Emas Antam Hari Ini 23 Januari 2026 Nyaris Sentuh Rp3 Juta, Harganya Kini Rp2.880.000 per Gram

Harga emas Antam hari ini 23 Januari 2026 nyaris menyentuh angka Rp3 juta per gram. 
Prediksi Persija Jakarta vs Madura United 23 Januari 2026, Tekad Macan Kemayoran Ambil Alih Pucuk Klasemen dari Persib Bandung

Prediksi Persija Jakarta vs Madura United 23 Januari 2026, Tekad Macan Kemayoran Ambil Alih Pucuk Klasemen dari Persib Bandung

Duel menegangkan bakal tersaji dalam laga Persija Jakarta vs Madura United yang dihelat pada Jumat malam (23/1/2026) di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan.
WNI Buron Pelaku TPPO Warga Rohingya Akhirnya Ditangkap, Selundupkan Mereka ke Aceh hingga Luar Negeri

WNI Buron Pelaku TPPO Warga Rohingya Akhirnya Ditangkap, Selundupkan Mereka ke Aceh hingga Luar Negeri

Set NCB Interpol Indonesia Divhubinter Polri bersama stakeholder terkait menangkap WNI berinisial HS yang merupakan pelaku TPPO warga Rohingya.
Link Live Streaming Perempat Final Indonesia Masters 2026 Hari Ini: Main Siang Ini, Fajar/Fikri vs Raymond/Joaquin Partai Terakhir

Link Live Streaming Perempat Final Indonesia Masters 2026 Hari Ini: Main Siang Ini, Fajar/Fikri vs Raymond/Joaquin Partai Terakhir

Perang saudara terjadi antara Raymond Indra/Nikolaus Joaquin melawan senior mereka, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di perempatfinal Indonesia Masters 2026
Momen Prabowo Bertemu Zinedine Zidane dan Theo Zidane, Tukar Obrolan soal Sepak Bola

Momen Prabowo Bertemu Zinedine Zidane dan Theo Zidane, Tukar Obrolan soal Sepak Bola

Momen Presiden RI Prabowo Subianto saat bertemu legenda sepak bola Prancis Zinedine Zidane dan Theo Zidane anaknya di Davos, Swiss, dibagikan melalui akun media sosial Instagram.
Prabowo di WEF: Saya Yakin Pertumbuhan Ekonomi Kami Akan Mengejutkan Banyak Pihak

Prabowo di WEF: Saya Yakin Pertumbuhan Ekonomi Kami Akan Mengejutkan Banyak Pihak

Prabowo menilai, berbagai tekanan yang melanda perekonomian dunia tidak menggerus ketahanan Indonesia, bahkan justru memperlihatkan daya tahan yang konsisten.

Trending

Jadwal Proliga 2026, Jumat 23 Januari: Megawati Hangestri Main Lagi, Lakoni Laga Ulangan Grand Final Musim Lalu

Jadwal Proliga 2026, Jumat 23 Januari: Megawati Hangestri Main Lagi, Lakoni Laga Ulangan Grand Final Musim Lalu

Jadwal Proliga 2026 pada Jumat 23 Januari yang merupakan hari kedua seri ketiga putaran pertama akan menyuguhkan dua pertandingan menarik dari sektor putri.
Cara Cek Titik Banjir Jakarta Hari Ini Secara Real Time Lewat HP, Mudah dan Akurat

Cara Cek Titik Banjir Jakarta Hari Ini Secara Real Time Lewat HP, Mudah dan Akurat

Cek titik banjir Jakarta hari ini secara real time lewat HP. Ini cara mudah memantau banjir Jakarta, peta genangan, dan kondisi jalan terbaru.
Jakarta Dikepung Banjir, Istana Minta Maaf dan Siapkan “Grand Design” Nasional Atasi Banjir Jawa

Jakarta Dikepung Banjir, Istana Minta Maaf dan Siapkan “Grand Design” Nasional Atasi Banjir Jawa

Pemerintah pusat menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat atas terganggunya aktivitas dan mobilitas akibat banjir yang melanda sejumlah wilayah Ibu Kota Jakarta dalam beberapa hari terakhir.
Dilema Istana Usai Cabut Izin Operasi 28 Perusahaan Perusak Hutan di Sumatera

Dilema Istana Usai Cabut Izin Operasi 28 Perusahaan Perusak Hutan di Sumatera

Pemerintah memastikan pencabutan izin terhadap 28 perusahaan yang terbukti melanggar kawasan hutan di Sumatera tidak akan dilakukan secara serampangan.
Layvin Kurzawa Dikabarkan Tiba di Bandung, Resmi Diperkenalkan Persib di Stadion GBLA? Jurnalis Prancis Sebut ...

Layvin Kurzawa Dikabarkan Tiba di Bandung, Resmi Diperkenalkan Persib di Stadion GBLA? Jurnalis Prancis Sebut ...

Kedatangan Layvin Kurzawa ini diungkap oleh akun Instagram @infootball.idn yang mendapatkan kiriman foto dari salah satu pengikutnya.
Top 3 Bola 23 Januari 2026: Gaji Jesse Lingard di Persib Bandung, Thom Haye Gigit Jari, hingga Al Nassr Bangkit

Top 3 Bola 23 Januari 2026: Gaji Jesse Lingard di Persib Bandung, Thom Haye Gigit Jari, hingga Al Nassr Bangkit

Rangkuman Top 3 Bola hari ini: rumor Jesse Lingard ke Persib, peluang jadi pemain termahal Liga 1, dan kebangkitan Al Nassr.
12 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 24 Januari 2026: Angka Hoki Aries hingga Virgo, Siapa Paling Beruntung?

12 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 24 Januari 2026: Angka Hoki Aries hingga Virgo, Siapa Paling Beruntung?

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak besok, 24 Januari 2026 lengkap dengan angka hoki Aries hingga Virgo. Cari tahu peluang rezeki dan zodiak paling beruntung besok!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT