News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Sutriah: Rugi Kalau Tidak Jadi Peserta JKN, Manfaatnya Besar Sekali

Ditemui di Kantor BPJS Kesehatan Cabang Kebumen, ibu dua anak ini mengaku datang untuk mengurus Aplikasi Mobile JKN miliknya yang sempat tidak bisa diakses. 
Kamis, 13 November 2025 - 14:24 WIB
Sutriah Windriyani (42) bahagia menjadi peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, tvOnenews.com - Sutriah Windriyani (42) tidak dapat menyembunyikan rasa syukurnya atas kemudahan dan manfaat yang ia rasakan selama menjadi peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). 

Ditemui di Kantor BPJS Kesehatan Cabang Kebumen, ibu dua anak ini mengaku datang untuk mengurus Aplikasi Mobile JKN miliknya yang sempat tidak bisa diakses. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ia mengaku, aplikasi tersebut kini menjadi salah satu kebutuhan penting dalam kesehariannya.

“Awalnya saya datang karena akun Aplikasi Mobile JKN saya sempat lupa, jadi saya kesulitan login. Petugas BPJS Kesehatan membantu dengan sangat ramah dan cepat. Sekarang sudah bisa digunakan kembali, dan saya sangat senang karena aplikasi ini benar-benar memudahkan,” ujar Sutriah.

Menurutnya, Aplikasi Mobile JKN memberikan banyak manfaat yang memudahkan peserta tanpa perlu datang langsung ke kantor BPJS Kesehatan. 

Ia bisa menggunakan aplikasi itu untuk mendaftar peserta baru, mengganti fasilitas kesehatan, mengecek status iuran, hingga mengambil antrean online saat hendak berobat ke fasilitas kesehatan.

“Kita bisa daftar peserta dari Mobile JKN, selain itu kalau mau ubah fasilitas kesehatan juga bisa dari handphone. Praktis sekali,” tambahnya.

Sutriah juga berbagi pengalamannya dalam menggunakan layanan JKN untuk kebutuhan kesehatan keluarganya. Ia menuturkan bahwa anak keduanya pernah dirawat karena demam berdarah dan seluruh biaya pengobatan ditanggung oleh Program JKN.

“Waktu itu anak saya demam hingga 39 derajat, hemoglobin anak saya sangat drop hingga harus dirawat kurang lebih 10 hari di rumah sakit. Alhamdulillah, semuanya ditanggung BPJS Kesehatan. Kami tidak keluar biaya sepeser pun, pelayanannya juga cepat dan baik,” kenangnya.

Tidak hanya anaknya, Sutriah juga sempat memanfaatkan layanan JKN untuk pengobatan penyakit maag akut yang ia derita. Ia merasa terbantu karena bisa berobat tanpa terbebani biaya.

“Saya sendiri pernah berobat karena sakit maag akut hingga merasa sesak napas. Saya opname dua kali di rumah sakit karena sakit ini. Semua prosesnya mudah, mulai dari pendaftaran sampai pelayanan di rumah sakit. Dokternya ramah, dan tidak ada perbedaan antara pasien JKN dan pasien umum,” katanya.

Selain itu, orang tuanya juga menjadi peserta JKN dan pernah mendapatkan pelayanan pengobatan penyakit kulit di fasilitas kesehatan. 

Menurut Sutriah, seluruh keluarganya merasakan pelayanan yang sangat baik dan tidak pernah menemui kendala berarti selama menggunakan JKN.

“Kami sekeluarga benar-benar merasakan manfaatnya. Dari anak sampai orang tua, semuanya terbantu dengan JKN,” ujarnya.

Tidak hanya merasakan manfaatnya sendiri, Sutriah juga aktif mengedukasi orang-orang di sekitarnya agar ikut mendaftar menjadi peserta JKN. 

Ia kerap mendorong tetangga dan teman-temannya yang belum memiliki perlindungan kesehatan untuk segera mendaftar.

“Saya sering cerita ke tetangga soal manfaat JKN. Saya berharap mereka bisa segera daftar setelah tahu pengalaman saya,” tutur Sutriah.

Selain itu, Sutriah yang bekerja di pabrik juga mengedukasi rekan-rekan kerjanya yang baru bekerja agar memanfaatkan Aplikasi Mobile JKN. 

Ia menjelaskan bahwa manfaat digital yang ditawarkan aplikasi ini sangat membantu peserta dalam mengakses layanan kesehatan secara cepat dan mudah.

“Saya bilang ke teman-teman di pabrik, jangan cuma punya kartu JKN, tapi juga pakai Mobile JKN. Dari aplikasi itu, kita bisa cek iuran, ubah faskes, sampai ambil antrean tanpa repot. Semuanya serba praktis,” ungkapnya.

Sutriah menegaskan bahwa keberadaan Program JKN sangat penting untuk perlindungan kesehatan masyarakat. Ia mengimbau agar semua orang segera mendaftar menjadi peserta. 

Ia berharap agar program ini terus berjalan dan semakin baik ke depannya, sehingga masyarakat Indonesia dapat terus merasakan perlindungan kesehatan yang merata tanpa hambatan biaya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Sekarang sudah tidak ada alasan untuk tidak ikut JKN. Iurannya terjangkau dan manfaatnya luar biasa besar. Sangat rugi kalau masih ada yang belum mau jadi peserta. Terima kasih BPJS Kesehatan sudah memberikan pelayanan terbaik untuk kami. Dengan JKN, kami merasa tenang karena tahu kalau sakit, sudah ada yang menjamin,” tutupnya dengan senyum bahagia. (*)

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Baru Tahu, Ternyata Kebiasaan Buruk ini Bisa Menggugurkan sebagian Pahala Salat di Masjid

Baru Tahu, Ternyata Kebiasaan Buruk ini Bisa Menggugurkan sebagian Pahala Salat di Masjid

Ada satu kebiasaan buruk sering dilakukan saat salat di Masjid. Berikut penjelasan Buya Yahya.
Tukar Guling Al Hilal ke Al Nassr, Abdullah Al Hamdan Dilepas Demi Bajak Rekan Satu Tim Ronaldo

Tukar Guling Al Hilal ke Al Nassr, Abdullah Al Hamdan Dilepas Demi Bajak Rekan Satu Tim Ronaldo

Skenario 'tukar guling' melibatkan pemain Al Hilal dan Al Nassr dalam bursa transfer musim dingin di Liga Pro Saudi 2025/2026 mencuat.
Shakur Stevenson Tantang Teofimo Lopez Jr di Perebutan Gelar Juara Tinju Dunia: Janji Tunjukkan Level Sebenarnya Akhir Pekan Ini

Shakur Stevenson Tantang Teofimo Lopez Jr di Perebutan Gelar Juara Tinju Dunia: Janji Tunjukkan Level Sebenarnya Akhir Pekan Ini

Shakur Stevenson optimitis bisa mengalahkan Teofimo Lopez Jr demi bisa membuktikkan diri bahwa ia merupakan petinju hebat di duel tinju dunia akhir pekan ini.
Ditemukan di TKP Lula Lahfah, Kemenkes dan Polri Peringatkan Bahaya Penggunaan Gas Nitrous Oxide!

Ditemukan di TKP Lula Lahfah, Kemenkes dan Polri Peringatkan Bahaya Penggunaan Gas Nitrous Oxide!

Kemenkes dan Polri peringatkan bahaya gas nitrous oxide setelah ditemukan di TKP Lula Lahfah. Gas medis ini berisiko fatal bila disalahgunakan.
Jalan Terjal Inter Milan Gaet Moussa Diaby: Proposal Ditolak Mentah-Mentah, Transfer Terganjal Krisis Internal Klub

Jalan Terjal Inter Milan Gaet Moussa Diaby: Proposal Ditolak Mentah-Mentah, Transfer Terganjal Krisis Internal Klub

Inter Milan kembali temui jalan terjal di bursa transfer musim dingin. Upaya Nerazzurri untuk mendatangkan Moussa Diaby dari Al-Ittihad belum membuahkan hasil.
Usaha Ultra Mikro Diberi Pembiayaan dan Pendampingan Upaya Dorong Naik Kelas

Usaha Ultra Mikro Diberi Pembiayaan dan Pendampingan Upaya Dorong Naik Kelas

Pertumbuhan ekonomi nasional secara menyeluruh tak lepas dari adanya peran penting Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) tak terkecuali usaha ultra mikro.

Trending

Update Bursa Transfer Persib: Si Anak Hilang Pulang, Satu Pemain Santer Dikabarkan Hengkang

Update Bursa Transfer Persib: Si Anak Hilang Pulang, Satu Pemain Santer Dikabarkan Hengkang

Persib Bandung memulangkan Dedi Kusnandar jelang bursa transfer paruh musim tutup, namun berpotensi kehilangan Febri Hariyadi yang dirumorkan hengkang ke Persis Solo.
Semakin Panas, Ressa Tutup Pintu Maaf untuk Denada Siap Tempuh Persidangan, Begini Penjelasan Kuasa Hukum

Semakin Panas, Ressa Tutup Pintu Maaf untuk Denada Siap Tempuh Persidangan, Begini Penjelasan Kuasa Hukum

Artis Indonesia, Denada jadi sorotan publik karena tersandung kasus dugaan penelantaran anak. Kini kasusnya siap ke persidangan.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak 31 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo, membahas peluang finansial, risiko, serta angka hoki harian.
Sepakat di Angka 30 Juta Euro! Transfer Jean-Philippe Mateta ke AC Milan Tinggal Tunggu Lampu Hijau dari Crystal Palace

Sepakat di Angka 30 Juta Euro! Transfer Jean-Philippe Mateta ke AC Milan Tinggal Tunggu Lampu Hijau dari Crystal Palace

AC Milan membuat pergerakan serius di bursa transfer musim dingin. Klub Kota Mode itu dikabarkan mempercepat langkah mengamankan jasa Jean-Philippe Mateta.
Update Transfer AC Milan: Jean-Philippe Mateta Selangkah Lagi Rampung, Rossoneri Kini Incar 1 Pemain Lain Jelang Bursa Musim Dingin Berakhir

Update Transfer AC Milan: Jean-Philippe Mateta Selangkah Lagi Rampung, Rossoneri Kini Incar 1 Pemain Lain Jelang Bursa Musim Dingin Berakhir

AC Milan curi perhatian di penghujung bursa transfer musim dingin. Setelah mempercepat proses transfer Jean-Philippe Mateta kini 1 nama lain bakal dirampungkan.
Mediasi Ketiga Gagal, Kuasa Hukum Ressa Rizky Rossano Spill Agenda Sidang Denada Selanjutnya

Mediasi Ketiga Gagal, Kuasa Hukum Ressa Rizky Rossano Spill Agenda Sidang Denada Selanjutnya

​​​​​​​Mediasi ketiga gagal, kuasa hukum Ressa Rizky Rossano spill agenda sidang Denada serta kesiapan melanjutkan perkara ke persidangan PN Banyuwangi.
Kontrak Bernilai Fantastis yang Diterima Fabio Quartararo Usai Digosipkan Gabung Honda di MotoGP 2027, El Diablo Untung Besar?

Kontrak Bernilai Fantastis yang Diterima Fabio Quartararo Usai Digosipkan Gabung Honda di MotoGP 2027, El Diablo Untung Besar?

Pembalap asal Prancis, Fabio Quartararo dikabarkan bakal menerima kontrak bernilai cukup fantastis usai dikabarkan gabung Honda usai hengkang dari Yamaha di MotoGP 2027.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT