News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Diduga Mabuk, Pemotor Tusuk Pengendara Mobil di Kemang hingga Kritis

Aksi kekerasan jalanan kembali terjadi di Jakarta Selatan. Seorang pengendara mobil menjadi korban pemukulan dan penusukan brutal di Jalan Raya Kemang, Mampang Prapatan
Minggu, 4 Januari 2026 - 15:59 WIB
Ilustrasi penusukan.
Sumber :
  • Antara

Jakarta, tvOnenews.com - Aksi kekerasan jalanan kembali terjadi di Jakarta Selatan. Seorang pengendara mobil menjadi korban pemukulan dan penusukan brutal di Jalan Raya Kemang, Mampang Prapatan, tepatnya di depan McDonald’s Kemang, pada Kamis (1/1/2026) dini hari.

Korban kini kritis dan menjalani perawatan intensif di ICU RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kapolsek Mampang, Kompol Wahid Key menjelaskan, peristiwa bermula dari perselisihan antara pengendara roda dua dan roda empat yang diduga dipicu senggolan di jalan.

“Yang pasti perselisihan antara pengendara motor dan pengendara roda empat. Si korban ini roda empat. Pelaku ini roda dua. Terjadi perselisihan tuh di antara mereka,” kata Wahid, Minggu (4/1/2026).

Wahid menyebut, dugaan awal perselisihan dipicu insiden di jalan.

“Ya dugaan sementara seperti itu, senggolan di jalan. Dari pihak pengemudi roda empat ini tidak terima,” ujarnya.

Kini polisi tengah mendalami dugaan pelaku berada dalam pengaruh alkohol saat kejadian.

“Kelihatannya kan si pelaku ini dalam pengaruh ini ya, pengaruh alkohol, kelihatannya kondisinya seperti itu. Namun masih kita dalami kemungkinan-kemungkinan itu dengan saksi-saksi di sekitar TKP,” kata Wahid.

Usai kejadian, korban sempat dibawa ke RSUD Mampang. Namun karena kondisi luka yang serius, polisi langsung mengantar korban ke RS Polri Kramat Jati.

“Korban waktu itu dibawa ke RSUD Mampang. Dari RSUD karena kondisinya, penanganannya tidak memungkinkan, anggota antar ke RS Kramat Jati,” jelasnya.

“Pada saat itu tentunya ya, terkena senjata tajam. Namun mendapatkan perawatan lah, sama kita antar juga ke Kramat Jati supaya penanganannya lebih baik,” sambung Wahid.

Wahid memastikan korban telah membuat laporan polisi pada malam kejadian.

“Udah malam itu udah lapor. Kan malam itu kita dampingi ke rumah sakit Kramat Jati, kita yang antar,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan dan memburu pelaku.

“Lanjut kita melakukan olah TKP penyelidikan. Beberapa saksi sudah kita mintai keterangan. Juga udah menyisir ya tempat-tempat yang diduga mungkin dikunjungi pelaku, untuk meminta keterangan-keterangan lain atau CCTV dan sebagainya,” kata Wahid.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Persib vs Persija: Teja Paku Alam Tak Mau Kecolongan di El Clasico Indonesia

Persib vs Persija: Teja Paku Alam Tak Mau Kecolongan di El Clasico Indonesia

Teja Paku Alam menegaskan fokus penuh untuk menghadapi Persija Jakarta dalam El Clasico Indonesia, dengan target menjaga Persib Bandung tetap bersaing di atas.
Wardatina Mawa Ogah Damai, Kasus Perzinaan Inara Rusli Memasuki Babak Baru

Wardatina Mawa Ogah Damai, Kasus Perzinaan Inara Rusli Memasuki Babak Baru

Wardatina Mawa tolak damai kasus perselingkuhan dan perzinaan Inara Rusli dengan Insanul Fahmi. Polisi sudah jadwalkan gelar perkara. Simak selengkapnya di sini
Meski Kebobolan 2 Gol, Emil Audero Tetap Dinobatkan sebagai 'Bintang' di Laga Cremonese vs Cagliari

Meski Kebobolan 2 Gol, Emil Audero Tetap Dinobatkan sebagai 'Bintang' di Laga Cremonese vs Cagliari

Emil Audero tampil gemilang saat Cremonese ditahan Cagliari 2-2. Meski kebobolan dua gol, kiper Timnas Indonesia tetap dipuji media Italia.
Diwarnai Konflik saat Dilatih Shin Tae-yong, Ulsan HD Kini Bangkit dari Musim Terburuk Bersama Pelatih Baru

Diwarnai Konflik saat Dilatih Shin Tae-yong, Ulsan HD Kini Bangkit dari Musim Terburuk Bersama Pelatih Baru

Shin Tae-yong kembali jadi pembicaraan di Korea Selatan, menyusul langkah Ulsan HD memulai era baru setelah melewati musim terburuk mereka. Media lokal sebut...
Pernah Hadapi Keduanya, Michael Chandler Jagokan Justin Gaethje atas Paddy Pimblett di UFC 324

Pernah Hadapi Keduanya, Michael Chandler Jagokan Justin Gaethje atas Paddy Pimblett di UFC 324

Michael Chandler memprediksi Justin Gaethje akan mengalahkan Paddy Pimblett di UFC 324 dan menilai “The Highlight” juga berpotensi menang melawan sang juara.
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 10 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 10 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak besok 10 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo, lengkap dengan nasihat finansial dan peluang rezeki.

Trending

Ramalan Keuangan Zodiak Sabtu, 10 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Sabtu, 10 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 10 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces, berisi peluang rezeki dan nasihat finansial.
Khutbah Jumat 9 Januari 2026: Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj

Khutbah Jumat 9 Januari 2026: Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj

Berikut bahan rekomendasi teks khutbah Jumat singkat terbaru dengan judul "Mengenal Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj".
Polisi Bantah Ammar Zoni Diintimidasi Hingga Diperas Rp3 Miliar: Silahkan Cek Rekening Anggota

Polisi Bantah Ammar Zoni Diintimidasi Hingga Diperas Rp3 Miliar: Silahkan Cek Rekening Anggota

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Cempaka Putih, Komisaris Polisi Pengky Sukmawan, menegaskan tudingan itu tidak benar.
Pontang-panting Emil Audero Bantu Cremonese Raih Poin Lawan Cagliari, Media Italia Puji Kiper Timnas Indonesia

Pontang-panting Emil Audero Bantu Cremonese Raih Poin Lawan Cagliari, Media Italia Puji Kiper Timnas Indonesia

Jatuh bangun amankan gawang, Emil Audero sukses bantu Cremonese raih poin kontra Cagliari. Media Italia memuji performa heroik kiper Timnas Indonesia ini.
Jadwal Perempat Final Malaysia Open 2026, Jumat 9 Januari: Sabar/Reza Hadapi Ganda Andalan Tuan Rumah

Jadwal Perempat Final Malaysia Open 2026, Jumat 9 Januari: Sabar/Reza Hadapi Ganda Andalan Tuan Rumah

Berikut jadwal perempatfinal Malaysia Open 2026, Jumat (9/1/2026)
Nahkoda dan 1 ABK Jadi Tersangka Tenggelamnya Kapal Putri Sakinah

Nahkoda dan 1 ABK Jadi Tersangka Tenggelamnya Kapal Putri Sakinah

Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur menetapkan dua orang tersangka dalam perkara kecelakaan kapal KLM Putri Sakinah yang terjadi di perairan Manggarai Barat.
Begini Nasibnya Pramugari Gadungan Setelah Viral, Khairun Nisa Akui Ikut Penerbangan Batik Air dari Palembang ke Jakarta

Begini Nasibnya Pramugari Gadungan Setelah Viral, Khairun Nisa Akui Ikut Penerbangan Batik Air dari Palembang ke Jakarta

Pihak kepolisian Bandara sudah melakukan pemeriksaan. Begini nasibnya sekarang, simak selengkapnya di sini.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT