Teka-teki Kematian Satu Keluarga di Warakas Tanjung Priok Belum Terjawab, Polisi Ungkap Hasil Penanganan Sementara
- tvOneNews
Jakarta, tvOnenews.com - Misteri kematian satu keluarga di sebuah rumah kontrakan di kawasan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, masih belum terjawab.
Polisi menemukan sejumlah tanda janggal pada tubuh para korban, namun belum menyimpulkan penyebab kematian.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara AKBP Onkoseno Grandiarso Sukahar mengatakan, tiga korban ditemukan meninggal dunia di dalam rumah dalam kondisi yang sama.
“Ditemukan tiga orang dalam keadaan meninggal dunia. Yaitu satu orang ibu-ibu inisial S usia 50 tahun, kemudian perempuan usia 27 tahun inisial AA, dan satu lagi laki-laki usia 13 tahun inisial AA,” kata Onkoseno, Minggu (4/1/2026).
Dari hasil penanganan awal di tempat kejadian perkara (TKP), polisi menemukan adanya busa di mulut korban serta ruam merah pada tubuh mereka.
“Hasil penanganan awal kami di TKP, itu tiga korban tersebut meninggal dalam kondisi mulut berbusa dan ada ruam merah,” ujarnya.
Polisi hingga kini telah melakukan olah TKP dan mengamankan sejumlah barang dari dalam rumah kontrakan tersebut.
Barang-barang itu akan diteliti lebih lanjut oleh tim laboratorium forensik.
“Ada beberapa barang yang kita amankan untuk selanjutnya kita lakukan penelitian bersama Puslabfor,” jelas Onkoseno.
Barang bukti yang diamankan di antaranya botol, sprei, serta pakaian korban. Polisi juga belum memastikan apakah temuan tersebut berkaitan langsung dengan kematian para korban.
Untuk memastikan penyebab kematian, ketiga jenazah telah dibawa ke Rumah Sakit Polri guna menjalani pemeriksaan luar dan autopsi.
“Untuk dugaan penyebab kematian belum bisa kita sampaikan saat ini karena proses analisa dan pemeriksaan masih berlangsung,” tegasnya.
Di rumah yang sama, terdapat dua orang lain yang selamat. Salah satunya diketahui baru pulang bekerja saat peristiwa itu terjadi.
Keduanya kini masih diperiksa intensif oleh penyidik.
“Dua orang saat ini juga sedang kami mintai keterangan,” kata Onkoseno.
Sejauh ini, polisi telah memeriksa 10 orang saksi dari kalangan tetangga.
Berdasarkan keterangan awal, salah satu anak korban yang baru pulang kerja pertama kali menemukan para korban dalam kondisi tidak wajar.
Load more