News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Jelang El Clasico Persib vs Persija, Wagub Jabar Murka Adanya Aksi Vandalisme oleh Oknum Suporter

Jelang laga panas bertajuk El Clasico Indonesia antara Persib vs Persija Wagub Jabar Erwan Setiawan mengeluarkan pernyataan tegas yang menyita perhatian publik.
Sabtu, 10 Januari 2026 - 14:30 WIB
Jelang El Clasico Persib vs Persija, Wagub Jabar Murka Adanya Aksi Vandalisme
Sumber :
  • Istimewa

Bandung, tvOnenews.com - Jelang laga panas bertajuk El Clasico Indonesia antara Persib Bandung vs Persija Jakarta Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan mengeluarkan pernyataan tegas yang menyita perhatian publik.

Dalam imbauannya, Erwan meminta seluruh pihak, khususnya para pendukung kedua tim, untuk tidak melakukan aksi vandalisme yang dapat merusak suasana menjelang pertandingan bergengsi tersebut.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Kami sebagai tuan rumah akan menyambut Anda dengan sebaik mungkin. Jadilah tamu yang baik,” tegas Erwan, dalam keteranganya, Sabtu (10/1/2026).

Ia menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Barat ingin menciptakan atmosfer pertandingan yang aman, nyaman, dan kondusif, sejalan dengan nilai kearifan lokal Sunda.

Jelang El Clasico Persib vs Persija, Wagub Jabar Murka Adanya Aksi Vandalisme
Jelang El Clasico Persib vs Persija, Wagub Jabar Murka Adanya Aksi Vandalisme
Sumber :
  • Cepi Kurnia/tvOne

"Pepatah Sunda mengatakan Someah Hade Ka Semah,  Itulah yang terus kami gaungkan," katanya.

Namun demikian, Erwan juga menyampaikan peringatan keras. 

Ia meminta pihak Persija Jakarta turut menghimbau para pendukungnya agar tidak merusak situasi yang tengah dibangun dengan susah payah.

"Kami, Pemerintah Provinsi Jawa Barat, mengutuk keras aksi vandalisme,” katanya dengan nada tegas.

Menutup pernyataannya, Erwan mengajak seluruh pecinta sepak bola Indonesia untuk menjadikan laga Persib vs Persija sebagai pesta olahraga, bukan ajang permusuhan.

"Marilah kita saksikan pertandingan ini dengan nyaman, aman, dan tanpa vandalisme yang merusak suasana,” pungkasnya. 

Vandalisme

Duel Persib vs Persija dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung pada Minggu (11/1/2026) sore.

Namun, sayangnya ada saja oknum yang ingin memperkeruh suasana jelang laga.

Salah satunya didga dilakukan oleh penggemar Persija, yang melakukan vandalisme di Bandung.

Kabar itu viral di media sosial dalam unggahan Instagram, Infojawabarat pada Jumat (9/1/2026).

"H-2 jelang laga panas Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion GBLA, Kota Bandung," tulis akun tersebut.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Diduga sejumlah Persija Fans melakukan aksi vandalisme di area Jembatan Layang Pasupati. Terlihat juga spanduk psywar terpasang tepat di atas jalan Cikapayang," tambahnya.

Dalam unggahan itu ada satu video dan dua foto yang ditampilkan. Video berisikan oknum yang coba menuliskan PJFC dengan pilox. (cep/muu)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Gempabumi Berkekuatan M6,4 Guncang Kepulauan Talaud, BMKG Minta Masyarakat Tak Panik

Gempabumi Berkekuatan M6,4 Guncang Kepulauan Talaud, BMKG Minta Masyarakat Tak Panik

Wilayah Pantai Timur Kepulauan Talaud diguncang gempabumi tektonik dengan kekuatan magnitude 7,1 pada Sabtu (10/01/2026) malam. 
Ramalan Keuangan Shio 12 Januari 2026: Shio Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, dan Ular

Ramalan Keuangan Shio 12 Januari 2026: Shio Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, dan Ular

Tips keuangan 12 Januari 2026 berdasarkan shio Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, dan Ular. Panduan lengkap mengelola keuangan agar tetap stabil dan terarah.
Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak minggu ini, 12-18 Januari 2026 untuk enam zodiak terakhir, Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces.
John Herdman Langsung Terima Kabar Bahagia dari Elkan Baggott usai Mendarat di Indonesia, Media Inggris Bilang Begini

John Herdman Langsung Terima Kabar Bahagia dari Elkan Baggott usai Mendarat di Indonesia, Media Inggris Bilang Begini

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, langsung mendapatkan kabar bahagia usai mendarat di Indonesia. Elkan Baggott menjadi penyebabnya.
Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan keuangan zodiak minggu ini, 12-18 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Kasih Kabar Kejutan, Jay Idzes Terpuruk Lagi

Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Kasih Kabar Kejutan, Jay Idzes Terpuruk Lagi

Para pemain Timnas Indonesia kembali berlaga untuk klubnya masing-masing pada akhir pekan. Di antara yang mendapatkan menit bermain adalah Elkan Baggott dan Jay Idzes.

Trending

Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Warga kesulitan mendapatkan BBM, bahkan sebagian tidak dapat beraktivitas karena kehabisan bahan bakar.
Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Kasih Kabar Kejutan, Jay Idzes Terpuruk Lagi

Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Kasih Kabar Kejutan, Jay Idzes Terpuruk Lagi

Para pemain Timnas Indonesia kembali berlaga untuk klubnya masing-masing pada akhir pekan. Di antara yang mendapatkan menit bermain adalah Elkan Baggott dan Jay Idzes.
John Herdman Langsung Terima Kabar Bahagia dari Elkan Baggott usai Mendarat di Indonesia, Media Inggris Bilang Begini

John Herdman Langsung Terima Kabar Bahagia dari Elkan Baggott usai Mendarat di Indonesia, Media Inggris Bilang Begini

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, langsung mendapatkan kabar bahagia usai mendarat di Indonesia. Elkan Baggott menjadi penyebabnya.
Dua Kali Diterjang Banjir Bandang Dalam 3 Hari, Kondisi Warga Sumberrejo Memprihatinkan

Dua Kali Diterjang Banjir Bandang Dalam 3 Hari, Kondisi Warga Sumberrejo Memprihatinkan

Bencana banjir bandang melanda Desa Sumberrejo, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. 
Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan keuangan zodiak minggu ini, 12-18 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
Xabi Alonso Tegas: Real Madrid Tak Akan ‘Bunuh Diri’ demi Mbappe di Final

Xabi Alonso Tegas: Real Madrid Tak Akan ‘Bunuh Diri’ demi Mbappe di Final

Real Madrid bersikap sangat berhati-hati terkait peluang Kylian Mbappe tampil pada laga final Piala Super Spanyol 2026 menghadapi Barcelona. Duel El Clasico tersebut akan digelar di Jeddah, Arab Saudi, Senin (12/1/2026) dini hari WIB.
Gol Cepat Osimhen Ubah Segalanya, Nigeria Hentikan Langkah Aljazair di AFCON 2025

Gol Cepat Osimhen Ubah Segalanya, Nigeria Hentikan Langkah Aljazair di AFCON 2025

Timnas Nigeria memastikan langkah ke babak semifinal Piala Afrika (AFCON) 2025 setelah mengalahkan Aljazair dengan skor 2-0 pada laga perempat final yang berlangsung di Marrakech Stadium.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT