News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Menteri PANRB Dukung Langkah Polri Lindungi Anak dan Perempuan Lewat Direktorat Baru, Begini Komitmen Kapolri

Dibentuknya Direktorat PPA-PPO digadang sebagai penguatan unit yang sebelumnya menangani kekerasan terhadap perempuan, anak, dan kelompok rentan, termasuk perlindungan khusus bagi remaja.
Rabu, 21 Januari 2026 - 21:26 WIB
KemenPAN-RB dan Polri memperkuat perlindungan bagi perempuan, anak, dan kelompok rentan.
Sumber :
  • KemenPAN-RB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini menyatakan dukungan penuh terhadap langkah Polri dalam memperkuat perlindungan bagi perempuan, anak, dan kelompok rentan.

Dukungan ini diwujudkan melalui pembentukan Direktorat Reserse serta Satuan Reserse Pelindungan Perempuan dan Anak serta Pemberantasan Perdagangan Orang (PPA-PPO), sebagai penguatan dari unit yang sebelumnya menangani kekerasan terhadap perempuan, anak, dan kelompok rentan, termasuk perlindungan khusus bagi remaja.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Rini menilai, langkah Polri ini mencerminkan upaya nyata mendekatkan layanan birokrasi kepada masyarakat dengan hadir langsung di lapangan.

Menurutnya, tata kelola pemerintahan tidak boleh berhenti pada tataran administrasi, melainkan harus benar-benar dirasakan manfaatnya oleh publik.

"Apa yang sudah dilakukan oleh Polri ini adalah salah satu upaya untuk mendekatkan layanan birokrasi dan turun langsung ke masyarakat dan mendekatkan diri kepada masyarakat," ujar Menteri PANRB Rini Widyantini saat menghadiri peluncuran 11 Direktorat Reserse PPA-PPO di tingkat Polda dan 22 Satuan Reserse PPA-PPO di tingkat Polres, di Jakarta, Rabu (21/1/2026).

"Kita harus memastikan bahwa tata kelola pemerintah itu tidak boleh hanya selesai dibalik meja saja, tetapi harus betul-betul bisa termanfaatkan di masyarakat," jelasnya.

Ia menambahkan, dalam menangani kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak serta tindak pidana perdagangan orang, Polri diharapkan tidak hanya menitikberatkan pada penegakan hukum, tetapi juga mengedepankan pendekatan yang berpihak kepada korban.

Untuk itu, diperlukan sumber daya manusia yang memiliki kompetensi, empati, serta koordinasi yang solid sejak tahap pelaporan hingga pendampingan korban.

"Pembentukan Direktorat Reserse dan Satuan Reserse PPA-PPO ini diisi SDM yang kompeten, profesional dan memiliki orientasi inklusif serta mampu mendekatkan diri pada kelompok rentan, memperlakukan korban dengan bermartabat dan memastikan layanan tidak diskriminatif," ungkapnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Rini berharap, kehadiran Direktorat Reserse dan Satuan Reserse PPA-PPO dapat meningkatkan rasa aman bagi perempuan, anak, dan kelompok rentan dalam kehidupan bermasyarakat.

Selain menghadirkan aparat penegak hukum yang responsif dan mudah diakses, pembentukan unit ini juga diharapkan mendorong sistem penegakan hukum yang berkelanjutan dan berperspektif korban, termasuk dalam aspek pemulihan, perlindungan, dan reintegrasi sosial secara terpadu.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Menbud Fadli Zon Soroti Hibah APBN ke Keraton Solo yang Ribut Terus: Selama Ini Penerimanya Pribadi

Menbud Fadli Zon Soroti Hibah APBN ke Keraton Solo yang Ribut Terus: Selama Ini Penerimanya Pribadi

Menteri Kebudayaan RI, Fadli Zon, menegaskan keterlibatan negara di Keraton Solo dilakukan untuk memastikan perlindungan cagar budaya dan pertanggungjawaban hibah, bukan mencampuri konflik.
Cetak Puluhan Gol di Akademi, Chelsea Ikat Talenta Muda Maroko hingga 2028

Cetak Puluhan Gol di Akademi, Chelsea Ikat Talenta Muda Maroko hingga 2028

Pemain muda berbakat Chelsea, Ibrahim Rabbaj, resmi menandatangani kontrak profesional pertamanya bersama The Blues setelah genap berusia 17 tahun pada awal bulan ini.
Respons Berkelas Persija dan Jakmania Balas Haters, Pamer Tak Lagi Pakai Pipa Paralon

Respons Berkelas Persija dan Jakmania Balas Haters, Pamer Tak Lagi Pakai Pipa Paralon

Alat bantu latihan dari pipa paralon itu menjadi bulan-bulanan ketika Persija Jakarta bertemu dengan juara bertahan Persib Bandung. 
PSG Kalah Menyakitkan di Liga Champions, Luis Enrique: Sangat Tidak Adil!

PSG Kalah Menyakitkan di Liga Champions, Luis Enrique: Sangat Tidak Adil!

Pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique mengungkapkan kekecewaannya usai tim asuhannya menelan kekalahan 1-2 dari Sporting CP pada lanjutan Liga Champions
Letaknya di Utara Bekasi, Kampung Gabus Jejak Tanah Lahir Legenda Jawara dan Preman Ditakuti di Masa Lalu

Letaknya di Utara Bekasi, Kampung Gabus Jejak Tanah Lahir Legenda Jawara dan Preman Ditakuti di Masa Lalu

Di masa lalu, warga Kampung Gabus, Tambun Utara, Bekasi, memiliki kisah tradisi dunia hitam yang melekat karena dilahirkan oleh para legenda jawara dan preman.
Di Tengah Badai Kritik, Vinicius Junior Berani Jawab dengan Gol Berkelas saat Hancurkan AS Monaco

Di Tengah Badai Kritik, Vinicius Junior Berani Jawab dengan Gol Berkelas saat Hancurkan AS Monaco

Vinicius Junior mengaku senang bisa menyumbangkan satu gol saat membantu Real Madrid meraih kemenangan telak 6-1 atas AS Monaco pada lanjutan Liga Champions.

Trending

Sertifikat Girik hingga Letter C Tak Berlaku Mulai Februari, BPN Beri Solusi Supaya Tanah Tak Diambil Negara

Sertifikat Girik hingga Letter C Tak Berlaku Mulai Februari, BPN Beri Solusi Supaya Tanah Tak Diambil Negara

Sertifikat tanah lama seperti girik hingga letter C tidak akan berlaku lagi mulai 2 Februari 2026. Terkait hal ini, Kementerian ATR/BPN memberikan solusinya.
Yamaha Resmi Beralih Menggunakan Mesin V4 untuk MotoGP 2026, Fabio Quartararo: Semoga Motor Ini Kencang

Yamaha Resmi Beralih Menggunakan Mesin V4 untuk MotoGP 2026, Fabio Quartararo: Semoga Motor Ini Kencang

Monster energy Yamaha secara resmi telah meluncurkan motor baru yang akan mereka gunakan pada gelaran MotoGP 2026 mendatang.
Gelar Launching Tim di Jakarta, Yamaha Pamerkan Tampilan Baru Motor YZR-M1 dengan Mesin V4 untuk MotoGP 2026

Gelar Launching Tim di Jakarta, Yamaha Pamerkan Tampilan Baru Motor YZR-M1 dengan Mesin V4 untuk MotoGP 2026

Tim Monster energy Yamaha memamerkan livery baru untuk motor YZR-M1 V4 yang akan digunakan dua rider mereka, Fabio Quartararo dan Alex Rins di MotoGP 2026.
5 Bintang Papan Atas Eropa yang Kabarnya Mendekat ke Persib Bandung, Wonderkid Manchester United Masuk Radar?

5 Bintang Papan Atas Eropa yang Kabarnya Mendekat ke Persib Bandung, Wonderkid Manchester United Masuk Radar?

Geliat transfer Persib Bandung di paruh musim Super League jadi sorotan. Terbaru, mantan wonderkid Manchester United dirumorkan masuk radar skuad Bojan Hodak.
Sertifikat Tanah Girik, Petok hingga Letter C Tidak Berlaku Mulai 2 Februari 2026, Masyarakat Diminta Perbarui Dokumen untuk Hindari Sengketa dan Mafia Tanah

Sertifikat Tanah Girik, Petok hingga Letter C Tidak Berlaku Mulai 2 Februari 2026, Masyarakat Diminta Perbarui Dokumen untuk Hindari Sengketa dan Mafia Tanah

Sertifikat tanah lama seperti girik hingga letter C tidak berlaku atau tidak lagi diakui sebagai bukti kepemilikan yang sah mulai 2 Februari 2026. 
Berapa Biaya Urus Girik hingga Letter C ke SHM? Begini Penjelasan BPN

Berapa Biaya Urus Girik hingga Letter C ke SHM? Begini Penjelasan BPN

Surat tanah lama tak berlaku mulai Februari, Kementerian ATR/BPN menjelaskan biaya pengurusan girik, letter c, serta surat tanah lama lainnya ke sertifikat.
Aura Sultan Menguat! 5 Zodiak Paling Hoki soal Keuangan, 22 Januari 2026

Aura Sultan Menguat! 5 Zodiak Paling Hoki soal Keuangan, 22 Januari 2026

Berikut 5 zodiak yang diprediksi paling hoki soal keuangan pada Kamis, 22 Januari 2026, salah satunya Taurus.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT