Rundown Konser Chen Arcadia di Jakarta, Catat Jadwal Penukaran Tiket hingga Soundcheck!
- Instagram @threeangelsproduction
tvOnenews.com - Penyanyi asal Korea Selatan sekaligus vokalis utama EXO, Chen, dipastikan akan menyapa penggemarnya di Indonesia melalui konser solo bertajuk CHEN CONCERT TOUR <Arcadia> in JAKARTA.
Konser ini akan digelar pada 31 Januari 2026 di Balai Sarbini, Jakarta, dan dipromotori oleh Three Angles Production.
Kehadiran Chen di Jakarta menjadi bagian dari rangkaian tur Asia yang digelar untuk mendukung mini album solo kelimanya berjudul Arcadia, yang resmi dirilis pada 29 September 2025.Â
Album ini menandai babak baru perjalanan musik Chen dengan nuansa emosional yang kuat, mengedepankan karakter vokalnya yang khas.
Konser ini diprediksi menjadi salah satu agenda K-Pop paling dinanti di awal tahun 2026, mengingat Indonesia merupakan salah satu basis penggemar EXO dan Chen terbesar di Asia Tenggara.
Menjelang hari H, pihak promotor telah membagikan jadwal acara (show day schedule) melalui unggahan resmi.
Berikut rangkuman rundown konser pada hari pelaksanaan:
10.00 WIB – Area foyer dibuka
(Loket penukaran tiket, loket merchandise, dan tap counter mulai beroperasi)
10.00 WIB – Penukaran tiket kategori VIP dimulai
(Pengambilan wristband, ID VIP, lanyard, dan photocard eksklusif)
12.00 WIB – Penukaran tiket CAT 1 & CAT 2 dimulai
(Pengambilan wristband dan photocard eksklusif)
14.00 WIB – VIP Entry
(Penonton kategori VIP mulai memasuki area konser)
14.30 WIB – Soundcheck
(Sesi soundcheck khusus untuk pemegang tiket VIP)
14.30 WIB – Antrean berdiri CAT 1 & CAT 2 dibuka
14.45 WIB – Pintu konser dibuka
15.30 WIB – Konser dimulai
Setelah konser berakhir – Sesi foto selfie 1:1 dan penukaran poster bertanda tangan
Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti kebijakan promotor dan kondisi teknis di lapangan.
Konser CHEN CONCERT TOUR
VIP – Rp3.200.000
CAT 1 – Rp2.600.000
CAT 2 – Rp2.000.000
Benefit Menarik untuk Penonton
Setiap kategori tiket menawarkan keuntungan tersendiri bagi penggemar, antara lain:
VIP
Akses soundcheck
Send-off session dan kesempatan foto selfie bersama Chen
VIP ID tag & lanyard
Photocard eksklusif
Kesempatan mendapatkan poster bertanda tangan (undian)
CAT 1
Send-off session dan foto selfie
Photocard eksklusif
Kesempatan mendapatkan poster bertanda tangan (undian)
CAT 2
Send-off session dan foto selfie
Photocard eksklusif
Dengan benefit tersebut, seluruh penonton tetap memiliki kesempatan berinteraksi langsung dengan Chen setelah konser berakhir.
Tur Arcadia sendiri mencakup sejumlah kota besar di Asia, termasuk Taipei, Yokohama, Manila, Makau, Kuala Lumpur, dan Jakarta.
Untuk informasi terbaru terkait konser, penggemar dapat memantau unggahan resmi Three Angles Production di media sosial.
Load more